unescoworldheritagesites.com

SIG Raih Penghargaan di Ajang SPEx2 Award - News

Penghargaan untuk SIG saat diserahterimakan

: PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) meraih penghargaan bergengsi di ajang Strategy into Performance Execution Excellence Award (SPEx2 Award).

Penghargaan diraih SIG karena keberhasilannya menjalankan proses bisnis dan operasional berdasarkan aspek keberlanjutan dan tata kelola yang baik.

Penghargaan yang diraih SIG di ajang ajang The 9th Annual SPEx2 Award 2024 diantaranya The Best Execution Winner in Manufacturing Industry, dan The Best Company in Executing Sustainability.

Baca Juga: SIG Terus Berinovasi Ciptakan Produk Bahan Bangunan Rendah Karbon

Menurut Corporate Secretary SIG, Vita Mahyreni, aspek keberlanjutan yang menyelaraskan fokus kegiatan ekonomi, sosial, dan perlindungan lingkungan, adalah kunci untuk mewujudkan visi Perusahaan dan secara bersamaan, memastikan keberlangsungan ketersediaan sumber daya untuk generasi mendatang.

"Ini merupakan bentuk komitmen kuat dari manajemen karena pada akhirnya semua inisiatif yang kami lakukan akan mendukung transisi SIG menuju industri hijau," ujarnya. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat