Kunjungan Kenegaraan Perdana, Presiden Prabowo Disambut Upacara Kenegaraan oleh Presiden Xi Jinping
Presiden Prabowo Subianto, melakukan kunjungan kenegaraan perdananya ke Republik Rakyat Tiongkok (RRT. Kedatangan Presiden Prabowo di Great Hall of the People, Beijing, disambut dengan penuh kehormatan oleh Presiden RRT, Xi Jinping, melalui upacara kenegaraan.
Presiden Prabowo tiba di Great Hall of the People sekitar pukul 16.30 waktu setempat. Diiringi pasukan jajar kehormatan (guard of honor) yang berjaga di sepanjang karpet merah, Presiden Prabowo berjalan menuju North Hall, dimana upacara kenegaraan digelar.
Di North Hall, Presiden Xi menyambut Presiden Prabowo dengan hangat, dan keduanya berjabat tangan sebagai tanda persahabatan yang erat antara Indonesia dan Tiongkok. Momen tersebut dilanjutkan dengan sesi foto bersama yang berlangsung di tengah suasana penuh keakraban.
Usai sesi foto bersama, Presiden Xi Jinping memperkenalkan delegasi Tiongkok kepada Presiden Prabowo, yang kemudian juga memperkenalkan delegasi Indonesia kepada Presiden Xi. Momen tersebut melambangkan komitmen kedua negara untuk mempererat kerja sama dalam berbagai sektor.
Selanjutnya, Presiden Prabowo dan Presiden Xi berjalan bersama menuju podium kehormatan yang berada di tengah area upacara. Dengan khidmat, kedua pemimpin mendengarkan lagu kebangsaan masing-masing negara, Indonesia Raya dan lagu kebangsaan RRT.
Usai prosesi lagu kebangsaan, kedua kepala negara melakukan inspeksi jajaran pasukan kehormatan yang berjaga di Great Hall of the People. Keduanya berjalan berdampingan, menunjukkan komitmen yang tinggi untuk memperkuat hubungan diplomatik antara Indonesia dan Tiongkok.
Tampak pula sejumlah putra-putri Tiongkok yang turut menyambut Presiden Prabowo dan Presiden Xi seraya membawa bunga serta bendera Indonesia dan bendera Tiongkok. Mereka juga menyerukan ucapan selamat datang saat Presiden Prabowo dan Presiden Xi melakukan inspeksi pasukan.
Setelah inspeksi pasukan, Presiden Prabowo dan Presiden Xi kemudian menuju ruang pertemuan bilateral untuk mengadakan pembicaraan resmi. Pertemuan tersebut diharapkan akan memperkuat kemitraan strategis antara Indonesia dan Tiongkok di berbagai bidang yang memberikan manfaat bagi kedua negara.
Rangkaian upacara kenegaraan ini diakhiri dengan jamuan santap malam bagi Presiden Prabowo dan delegasi terbatas.***(Foto: /BPMI Setpres)
Terkini Lainnya
Images Lainnya
Denny JA Hibahkan Dana Abadi Penghargaan Tahunan untuk Penulis
Momen Ridwan Kamil Nikmati Karya Lukis di Basuki Abdullah Art Awards
Sunpride Rayakan Ulang Tahun ke-29 dengan Program CSR Berbagi Energi untuk Negeri
PPN 12% Dilaksanakan Sesuai UU namun Selektif
Pimpin Rakor Penanganan Bencana Sukabumi: Kepala BNPB Serukan Aktivasi Posko Tanggap Darurat
Telkomsel Perluas Jaringan 5G di Jabodetabek dengan Dukungan Hyper AI Autonomous Network
Ridwan Kamil Hadir di Golkar Institute, Beri Inspirasi untuk Indonesia Emas 2045
Wapres Gibran Kunjungi Lokasi Bencana Banjir Bandang di Sukabumi
Budiman Sudjatmiko Pimpin Rapat Penyelarasan Data Kemiskinan di Kemenko PMK
Sepuluh Jembatan Terputus Akibat Banjir dan Longsor di Sukabumi
Panglima TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 16 Perwira Tinggi TNI
Peringati Hakordia, Menaker dan Wamenaker Tak Ingin Ada Celah Korupsi di Kemnaker
Presiden Prabowo Gelar Jamuan Santap Siang Bersama JAPINDA dan JJC
Presiden Prabowo Subianto dan Dewan Ekonomi Nasional Bahas Sejumlah Isu Strategis Ekonomi
Presiden Prabowo Terima Delegasi Japan-Indonesia Association di Istana Merdeka
Terpopuler
PLP Selamatkan Puluhan Awak Kapal MV Felya Terdampar di Ujung Kulon
Penyidik KPK Intensifkan Penelusuran Aliran Dana Kredit LPEI ke PT Petro Energy dan Beberapa Perusahaan Tambang Batu Bara
Prabowo Hargai Mundurnya Gus Miftah, Itu Sikap Ksatria
Tak Main-main, Gervonta Davis akan Pukul KO dan Hentikan Lamont Roach Jr di Ronde 9, Roach Jr Tak Gentar
Utusan Khusus Presiden, Syahganda Nainggolan: Rocky Gerung Calon Tepat Gantikan Gus Miftah
Pasang Iklan di Media Profesional, Penyebaran Informasi Boleh untuk Semua Wartawan
Kasus Polisi Tembak Siswa SMK Semarang, Prof Henry Indraguna: Ini Tindakan Oknum Bukan Institusi Polri, Harus Ditindak Tegas!
Apresiasi Pengungkapan Kasus Narkoba 10 Provinsi: Legislator Komisi XIII DPR RI Agun Gunandjar Sudarsa Minta Polri Tingkatkan Fungsi Pencegahan
Ulama Jawa Barat Harapkan Gus Farhan Gantikan Gus Miftah sebagai Utusan Khusus Presiden
ISCW Desak Polri Periksa Oknum Bendahara Komite Olimpiade Indonesia Yang Diduga Terlibat Judol di Komdigi