: Tim bola basket putra DKI Jakarta mencatat kemenangan penting pada laga perdana babak penyisihan Grup A Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024/Aceh-Sumut.
Berada di grup keras bersama Jawa Timur, Jawa Tengah, Bali, dan Sulawesi Selatan (Sulsel), Muhammad Hafizh dan kawan-kawan berhasil menundukkan tim Sulsel dengan skor 99 – 77.
Laga DKI Jakarta menghadapi Sulsel berlangsung cepat sejak pertandingan dimulai. Pada 10 menit pertama tim DKI sudah unggul jauh 22 – 14.
Baca Juga: Akun IG Wali Kota Solo Teguh Prakosa Diretas Untuk Jualan iPhone
Permainan cepat yang ditampilkan kedua tim membuat beberapa kali terjadi benturan keras antar pemain, yang membuat tim medis harus beberapa kali masuk lapangan memberikan perawatan.
Bermain di hadapan ribuan penonton yang memadati Gedung Basket di Komplek Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Senin (2/9/2024), DKI terus mendominasi permainan.
Pada jeda 20 menit babak pertama tim DKI Jakarta semakin mempertahankan keunggulan dengan 52 – 41. Beberapa tembakan tiga poin pemain DKI sukses masuk jarring dan mempertahan kekunggulan atas Sulsel.
Di babak kedua Sulsel sempat mempersingkat margin poin atas DKI dengan skor 74 – 60, namun DKI Kembali menjauh hingga akhir pertandingan ditutup dengan kemenangan DKI 99 – 77.
Pada laga kedua tim putra DKI Jakarta akan berhadapan dengan tim Bali pada pukul 16.00 WIB. Didahului dengan pertandingan kedua tim putri menghadapi D.I Yogyakarta pada pukul 14.00 WIB
Bagi tim putri, melawan Yogyakarta wajib menang untuk tetap membuka peluang ke babak semifinal. Pasalnya, pada laga perdana tim putri menyerah kepada Jawa Timur. ***