unescoworldheritagesites.com

Cara Cek Pengumuman PPPK Guru 2022 Di Sscasn.bkn.go.id - News

Cara Cek Pengumuman PPPK Guru 2022 di Sscasn.bkn.go.id (Tangkapan Layar https://gurupppk.kemdikbud.go.id/)

Pengumuman PPPK Guru 2022 telah resmi diumumkan hari ini di website Sscasn.bkn.go.id.

Tetapi, hasil pengumuman PPPK Guru 2022 ini disertai dengan kabar yang kurang menyenangkan. Pasalnya, penempatan ribuan pelamar prioriotas 1 (P1) rekrutmen PPPK Guru 2022 ini dibatalkan.

Sesuai Pengumuman Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) Nomor: 1199/B/GT.00.08/2023, panitia menginfokan bahwa adanya pembatalan penempatan 3.043 pelamar prioritas 1 rekrutmen PPPK Guru 2022.

Adanya pembatalan ini dilakukan setelah verifikasi kembali dengan adanya sanggahan oleh pelamar Prioritas 1 (P1).

Baca Juga: Cara Cek Pengumuman PPPK di SSCASN BKN

Hasilnya, sebanyak 3.043 pelamar Prioritas 1 (P1) dari mendapatkan penempatan kini menjadi tidak mendapat penempatan.

"Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan ini," bunyi dari pengumuman yang ditandatangani langsung oleh Nunuk Suryani selaku Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbud Ristek, Selaku Ketua Panitia Seleksi PPPK JF Guru 2022.

Adanya kondisi ini tentu saja membuat bagi pelamar PPPK Guru 2023 yang masih ingin mempertanyakan lebih lanjut mengenai hal tersebut, bisa mengakses layanan bantuan Guru PPPK pada laman https://gurupppk.kemdikbud.go.id/contact/contact atau nomor telepon 02150847721.

Cara Cek Pengumuman PPPK Guru 2022

Terdapat dua cara cek pengumuman PPPK Guru 2022, yaitu:

  1. Melalui situs Kemdikbud
  • Buka terlebih dahulu laman https://gurupppk.kemdikbud.go.id/
  • Klik menu ikon garis tiga yang ada di sudut atas kanan layar.
  • Lalu, pada bagian menu tersebut pilihlah opsi 'Pengumuman'.
  • Kemudian, masukkan terlebih dahulu NIK, nomor peserta dan hasil penjumlahan angka yang tampil pada layar.
  • Maka, hasil dari seleksi administrasi PPPK Guru ini akan muncul pada dashboard.
  1. Melalui SSCASN BKN
  • Buka terlebih dahulu laman https://sscasn.bkn.go.id/.
  • Lalu, klik menu ikon garis tiga yang ada di sudut atas kanan layar.
  • Kemudian, pada bagian menu tersebut pilihlah opsi 'Login'.
  • Lalu, pada laman login tersebut masukkan NIK dan password, selanjutnya klik 'Masuk'
  • Maka, hasil seleksi pengumuman PPPK Guru 2023 ini akan muncul pada dashboard.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat