unescoworldheritagesites.com

TONIKAWA: Over the Moon for You Season 2 Berikan Trailer Terbaru Dan Tanggal Rilisnya. Yuk Kita Intip Isinya - News

Trailer TONIKAWA: Over the Moon for You Season 2

: TONIKAWA: Over the Moon for You Season 2 yang ditunggu tunggu para fans anime akhirnya memberikan trailer terbaru mengenai musim keduanya ini.

Trailer terbaru TONIKAWA: Over the Moon for You Season 2 juga perlihatkan beberapa character baru beserta para seiyuunya.

Di dalam trailer terbaru TONIKAWA: Over the Moon for You Season 2 yang di unggah oleh @wbj_anime di YouTube juga di putarkan opening atau lagu tema pembuka.

Lagu tema pembuka ini berjudul "Setsuna no Chikai" yang dibawakan oleh Neko Hacker dan didampingi Kito Akari (seiyuu Tsukasa). sebagai vokalnya.

Lagu tema penutup atau endingnya juga akan dibawakan mereka berdua yang berjudul "Yoru no Katasumi".

Kedua lagu tersebut direncanakan akan dirilis pada 7 April 2023.

Baca Juga: Apa Itu Seiyuu ? Yuk Cari Tahu Artinya Dan Bagaimana Perannya Di Dalam Industri Anime

Dua Seiyuu yang sebelumnya memperankan peran utama kembali memperankan peran utamanya di anime ini yakni Kito Akari sebagai Tsukasa Yuzaki dan Junya Enoki sebagai Nasa Yuzaki.

Tak hanya itu, beberapa seiyuu di season pertamanya juga kembali memperankan karakter pendukungnya kembali, seperti :

  • Serizawa Yu sebagai Kaname Arisugawa
  • Uesaka Sumire sebagai Aya Arisugawa
  • Dan Kohara Konomi sebagai Chitose Kaginoji.

Season pertama anime ini di animasikan oleh studio Seven Arcs dengan total 12 episode dan tayang sejak 3 Oktober 2020 hingga 19 Desember 2020.

Anime ini sebelumnya juga mendapatkan OVA (Original Video Animation) yang sering dibilang episode ke-13 pada 18 Agustus 2021. Serial ini juga mendapatkan episode spesial yang berjudul Tonikaku Kawaii: Seifuku.

Anime TONIKAWA atau Tonikaku Kawaii merupakan adaptasi serial animasi dari karya manga Kenjiro Hata.

Manga ini telah di serialisasikan di Jepang sejak 2018 dan hingga kini telah mencapai volume-nya yang ke 22.

Manga Tonikaku Kawaii juga bisa dibeli di Indonesia dengan nama Fly Me to the Moon dan sudah berteks bahasa Indonesia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat