unescoworldheritagesites.com

Kapusdiklat Tekfunghan Buka Diklat Fungsional Pranata Komputer Tingkat Ahli 2023 Secara Online - News

Foto: Pusdiklat Tekfunghan

Kapusdiklat Tekfunghan Dra. Endang Purwaningsih, M.Si. mewakili Kabadiklat Kemhan Kabadiklat Mayjen TNI Tandyo Budi R., S.Sos membuka Penyelenggaraan Diklat Fungsional Pranata Komputer Tingkat Ahli  TA. 2023 secara Online/Daring di Pusdiklat Tekfunghan Badiklat Kemhan Salemba Jakarta.

Dalam sambutannya Kabadiklat menyampaikan bahwa pada saat ini organisasi sektor pemerintahan dan pelayanan publik merasakan kebutuhan terhadap teknologi informasi semakin meningkat.

Hal ini terjadi karena pada saat situasi pandemi menuntut teknologi informasi dan komunikasi secara otomatis untuk dikembangkan di seluruh Kementerian/Lembaga, menjadikan teknologi informasi suatu kebutuhan mutlak, termasuk di lingkungan Kemhan dan TNI. 

Baca Juga: Siswa Latsar CPNS Kemhan Menerima Pembekalan Motivasi dari Letjen TNI Albertus Budi Sulistya

Pada masa mendatang sebagai langkah antisipasi perlu kesiapan untuk menata, merencanakan dan mengembangkan kapasitas sarana prasarana teknologi informasi dengan terus berupaya terus menciptakan inovasi-inovasi serta berupaya membangun infrastruktur, sarana prasarana, hardware maupun software di bidang teknologi informasi yang mempercepat dalam akses pelayanan publik.

Untuk membangun teknologi informasi di lingkungan Kemhan dan TNI secara berkelanjutan, urgensi Pembangunan kualitas SDM melalui peningkatan kompetensi melalui Dikdat Fungsional Pranata Komputer pada Tingkat Ahli dengan sasaran membangun kompetensi dasar bagi seorang pemangku Jabatan Fungsional Pranata Komputer Tingkat Ahli.

Kompetensi peserta pelatihan dibentuk dengan pelaksanaan berbagai praktek dan implementasi berupa inovasi akan diterapkan pada Satuan Kerja masing-masing

Baca Juga: Kabadiklat Kemhan Mayjen TNI Tandyo Budi Menutup Pendidikan dan Latsar CPNS Kemhan Golongan III 2023

Pelaksanaan Diklat Fungsional Pranata Komputer tingkat Ahli ini bekerjasama dengan Pusdiklat Badan Pusat Statistik dan diikuti oleh 25 personel PNS Kemhan  dan TNI AD yang hadir serta secara online/maya.

Waktu Pelaksanaan; selama 7 Minggu, dengan rentang waktu mulai tanggal 2 Oktober hingga 24 November 2023. Metode Pembelajaran diselenggarakan secara blended learning selama 40 hari kerja. Terdiri dari MOOC: 2. s.d. 6 Oktober, E-Learning:  9 Oktober s.d. 6 November 2023, Aktualisasi: 23 Oktober s.d. 10 November 2023 dan Klasikal: 13 s.d. 24 November 2023.

Pemberi Materi berasal dari Widyaiswara Pusdiklat Badan Pusat Statistik, Pusdiklat Tekfunghan Badiklat Kemhan dan Pejabat/Fasilitator Ropeg Setjen Kemhan.

Kegiatan Operasional Diklat dikendalikan oleh Kepala Bidang Operasi Pendidikan dan Pelatihan (Kabid Opsdiklat) Pusdiklat Tekfunghan Badiklat Kemhan, sedangkan bimbingan dan pengasuhan oleh Kepala Kursus beserta Pembina yang ditunjuk oleh Kapusdiklat Tekfunghan Badiklat Kemhan.

Turut hadir pada acara pembukaan antara lain Pejabat perwakilan Kapusdiklat Badan Pusat Statistik, Pejabat perwakilan dari Karopeg Setjen Kemhan, Kapusdiklat Badiklat Kemhan, Waaspers Kasad dan Kabag Setbadiklat Kemhan. (Pusdiklat Tekfunghan) ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat