:Jelang Idul Fitri, Warga Tanjung Priok Bersuka Cita Belanja Bazar Sembako Murah KADIN DKI Jakarta. Sebab, lima hari lagi menjelang Idul Fitri, harga-harga kebutuhan pokok melonjak, dan ternyata menjadi beban tersendiri bagi warga Jakarta.
Tak heran, mereka bersuka cita, dan mengaku senang bisa membeli paket sembako murah yang diinisiasi oleh Kamar Dagang dan Industri (KADIN) DKI Jakarta.
"Senang sekali bisa membeli sembako dengan harga murah seperti ini. Bahkan dapat daging segala lagi," kata Tuti, warga Jakarta Utara, ketika menghadiri Pasar Murah KADIN DKI Jakarta di Sekretariat KADIN Jakarta Utara, Kamis (4/4/2024).
Pasar Murah KADIN DKI Jakarta diadakan di seluruh wilayah DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu. "Lebih dari 17.000 paket sembako kami distribusikan ke 44 Kecamatan se-Jakarta dan Kepulauan Seribu," kata Ketua Umum KADIN DKI Jakarta Diana Dewi, dalam keterangan persnya usai memberikan paket sembako secara simbolis kepada warga di Jakarta Utara, Kamis (4/4/2024).
Baca Juga: Bantu MCK untuk Warga, KADIN DKI Jakarta Gelar Turnamen Golf Charity 2023
Diana menerangkan, kegiatan ini bertujuan membantu meringankan beban masyarakat, terutama dalam mencukupi kebutuhan jelang Lebaran. "Kami tahu saat ini daya beli masyarakat cukup rendah, sementara harga-harga kebutuhan pokok melonjak. Ini menjadi perhatian kami sebagai pengusaha. Karena itu, kami mengadakan pasar murah. Menjual barang kebutuhan pokok masyarakat dengan harga yang rasional," jelasnya.
Dengan harga Rp 100 ribu saja, masyarakat bisa memperoleh beras, minyak goreng, daging, dan tepung. "KADIN DKI berupaya agar masyarakat bisa tetap merayakan Idul Fitri dengan makanan yang baik, higienis, dan halal tentunya," imbuh Diana.
Dikatakannya, kedepan jumlah paket sembako akan diupayakan semakin banyak lagi sehingga bisa menjangkau lebih banyak warga lagi.
Sementara itu, Ketua KADIN Jakut DR.H.Sungkono Ali mengatakan, pasar murah merupakan bentuk upaya membantu pemerintah dalam menstabilkan harga-harga kebutuhan pokok di pasaran. "Semakin dekat Lebaran, harga-harga kebutuhan pokok makin melambung. Pasar murah ini menjadi solusi agar masyarakat tetap bisa mendapatkan kebutuhan untuk Lebaran," tukasnya.
Pada kesempatan yang sama, Lurah Kebon Bawang Nursetiyono mengapresiasi pasar murah KADIN DKI Jakarta. "Pemerintah sangat terbantu dengan adanya pasar murah ini. Karena ini juga merupakan peran aktif pihak swasta dalam menekan inflasi akibat kenaikan harga kebutuhan pokok," serunya.