unescoworldheritagesites.com

Kumamoto Masters Japan 2023: Gregoria Melaju ke Final Tantang Chen Yu Fei - News

Gregoria Mariska Tunjung mengepalkan tangannya menantang Chen Yu Fei di final Kumamoto Masters Japan 2023.

: Satu-satunya wakil Indonesia yang masih tersisa di ajang Kumamoto Masters Japan 2023, Gregoria Mariska Tunjung berhasil mencapai partai puncak.

Pada laga semifinal yang berlangsung di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Sabtu (18/11/2023), Gregoria menundukkan wakil Amerika Serikat Zheng Beiwen dengan 21 – 12, 21 – 13.

Di turnamen BWF Super-500 kali ini Gregoria diuntungkan dengan mundurnya unggulan 2 Akane Yamaguchi (Jepang) dari turnamen ini di grup bawah drawing 32 besar.

Baca Juga: Kejaksaan Agung Pecat Dua Oknum Jaksa Diduga Salahgunakan Wewenang

Bahkan Zhang Beiwen pun beruntung bisa melaju ke babak semifinal karena lawannya, Tai Tzu Ying dari Taiwan mundur karena sakit pada gim ketiga saat skor 6 – 0.

Gim pertama dimenangkan Tai Tzu Ying dengan 21 – 19, gim kedua dimenangkan Zheng Beiwen dengan angka yang sama.

Pada laga antara Gregoria melawan Zhang Beiwen, Gregoria dapat mengendalikan permainan sepernuhnya. Strategi Gregoria dengan melakukan lob bola panjang ke sisi kanan belakang permainan Zheng selalu menghasilkan angka karena pengembalian yang tanggung dengan mudah dimatikan Gregoria.

Hebatnya, Gregoria selalu memimpin perolehan poin dengan margin yang cukup jauh, minimal 3 angka. Dalam kondisi tampil nyaman, Gregoria dapat mendikte lawan untuk menutup gim pertama dengan 21 – 12.

Pada gim kedua Gregoria sempat tertinggal 0 – 2 diawal permainan. Namun dengan mudah Gregoria membalik keadaan menjadi 4 – 2, dan terus melaju hingga mnutup paruh gim dengan 11 – 7.

Sebelum memulai paruh kedua gim kedua, Gregoria sempat meminta tim medis untuk membalut telapak kaki kirinya yang mengalami masalah.

Baca Juga: Letjen TNI Arif Rahman Resmi Jabat Wakasad

Lantaran tim medis tidak membawa plester, Zhang Beiwen yang melihat kondisi tersebut dan membawa plester langsung memberikan kepada Gregoria.

Setelah pertandingan dilanjutkan, Gregoria dapat tampil lebih agresif dan menang mudah dengan 21 – 13.

Di final, Gregoria sudah ditunggu wakil China Chen Yu Fei yang di semifinal berhasil mengalahkan unggulan pertama dari Korea An Se Yeong dengan 21 – 18, 20 – 22, 21 - 8. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat