unescoworldheritagesites.com

Wali Kota Solo Gibran ke Inggris, Ini Yang Dilakukan - News

Gibran Rakabuming Raka (Endang Kusumastuti)

: Wali Kota Solo , Gibran Rakabuming Raka, kembali cuti. Kali ini Calon Wakil Presiden (Cawapres) itu cuti selama delapan hari untuk mengunjungi Inggris.

Kepergian Gibran ke Inggris itu untuk menghadiri undangan dari duta besar RI. Hal ini dikatakan Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa.

"Cutinya sampai hari Minggu, ini baru Senin. Beliau berangkat hari Sabtu, untuk memenuhi undangan dari kedutaan besar Indonesia di Inggris," jelas Teguh kepada wartawan di sela-sela acara Ngobrol Bareng dalam rangka Hari Pers Nasional di Pura Mangkunegaran Solo, Senin (4/3/2024).

 Baca Juga: Semarak Ramadan, Distribukan 1 280 Makanan Siap Saji untuk Yatim dan Dhuafa di Jakarta

Menurut Teguh, Wali Kota Solo bakal aktif bertugas kembali para Senin mendatang. Untuk tugas sebagai wali kota, selama semimggu ini didisposisikan kepada dirinya.

"Kalau tugas langsung ada surat menjadi petugas pelakasana harian dari hari Sabtu sampai minggu ke depan," katanya.

Kepergian Gibran ke Inggris tersebut menurut Kepala Bagian Protokol Komunikasi dan Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah (Setda) Kota Solo, Herwin Tri Nugroho, dalam rangka memenuhi undangan Duta Besar RI di Inggris. Mulai tanggal 3-10 Maret 2024.

Baca Juga: Bagas/Fiktri Berburu Tiket Olimpiade Paris di Tiga Turnamen Eropa

"Dalam rangka penguatan ekspor dari Solo dalam bidang ekonomi kreatif, digital, dan UMKM. Selain itu juga untuk melakukan peningkatan promosi dan investasi di bidang pendidikan," jelas  Herwin. ***

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat