unescoworldheritagesites.com

Wali Kota Jakarta Timur Apresiasi Swadaya Warga Bangun Musala di Cakung - News

Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar. (Foto: Humas Pemkot Jaktim)

: Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, menjalani Safari Jumat di Musala Assyafiiyah, Jalan Tambun Rengas, RT 005/RW 07, Kelurahan Cakung Timur, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, Jumat (29/7/2022).

“Kita menyantuni yatim, juga musala ini sedang pembangunan, dan saya sangat apresiasi, sangat bangga dengan warga kami yang menengah ke bawah, tetapi bisa membangun musala sebagus ini,” ujar Anwar.

Ia menyampaikan, Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur akan membantu proses pembangunan musala tersebut hingga rampung. Ia menyebutkan dalam proses pembangunan masih ada kekurangan plafon dan fasilitas lainnya.

Baca Juga: Walikota Jakarta Timur Tinjau RW 09 Penggilingan dan Tebarkan 2.500 Benih Lele

Kemudian, untuk santunan, Ia mengatakan, sebanyak 40 anak yatim yang berada di sekitar musala tersebut. Anwar juga menambahkan pihaknya akan terus memperhatikan apa yang dibutuhkan anak-anak yatim seperti kesulitan administrasi pendidikan hingga bantuan lainnya.

“Saya harapkan, dengan adanya pertemuan ini, Kita guyub bersama, Kita kolaborasi, Kita gotong - royong, siapa pun yang sulit, Kita bantu,” tuturnya.

Program Kampung Iklim (Proklim)

Sebelumnya Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, meninjau kawasan Program Kampung Iklim (Proklim) di Rumah Education Center, RW 09, Kelurahan Penggilingan, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, Selasa (26/7/2022).

Ia mengatakan, kawasan tersebut mengikuti Proklim yang merupakan program tingkat Nasional dari Kementerian Lingkungan Hidup Republik Indonesia.

Baca Juga: Lirik Lagu Kasih Ibu Karya Mochtar Embut, Singkat dan Ringan Namun Bisa Membuat Air Mata Meleleh

Anwar menyebutkan, peninjauan tersebut guna mempersiapkan dengan baik, apa saja kekurangan sebelum lomba Proklim bergulir, sehingga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang berkaitan dapat melengkapinya.

Menurutnya, lokasi tersebut memiliki banyak fasilitas yang dapat dicontoh dengan RW lainnya, seperti pemberdayaan, adanya wisma penampungan Covid 19, budidaya lele, hidroponik, komposer, budidaya magot, hingga fasilitas edukasi bagi masyarakat.

“Tentunya RW - RW yang lain bisa melihat, contoh apa kekurangan di sini, tularkan ke tempat yang baru, ditambah lagi kekurangannya, artinya Kita berbenah terus, bagaimana menciptakan Timur yang mandiri, Timur hebat, matahari terbit dari Timur, Kita harus lebih baik dari kota - kota lain di DKI Jakarta,” ujarnya. ***

Sumber: Laman Berita Resmi Pemkot Jakarta Timur

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat