unescoworldheritagesites.com

Thailand Open 2024: Febriana/Amallia Akhirnya Menyerah di Final dan Keluar Sebagai Runner Up - News

Pasangan ganda putri Indonesia Ana/Tiwi harus puas sebagai runner up di turnamen bulutangkis Thailand Open 2024.

: pasangan ganda putri Indonesia Febriana Dwipudji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi akhirnya harus puas sebagai runner up turnamen bulutangkis Thailand Open 2024.

Pada partai final yang berlangsung di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Minggu (19/5/2024), Ana/Tiwi menyerah kepada wakil tuan rumah Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dengan skor kembar 21 – 14, 21 – 14.

Menghadapi unggulan pertama dari Thailand tersebut, Ana/Tiwi tak dapat mengembangkan permainannya. Hanya pada paruh gim kedua Ana/Tiwi sempat menyamakan kedudukan 11 – 11.

Baca Juga: Antisipasi Kasus Kartel Bawang Putih, KPPU Sidak Pasar Pabean Surabaya

Namun setelah itu tertinggal terus sehingga lawan dengan mudah meraih poin sebelum menutup pertandingan gim kedua dengan 21 – 14.

“Dari awal kami sebenarnya sudah mempersiapkan untuk menghadapi pertandingan ini. Cuma lawan terus menekan. Kami tidak bisa keluar dari tekanan dan tidak mampu bermain maksimal,” kata Ana usai laga.

“Meskipun begitu, katanya, mereka tetap bersyukur bisa sampai di titik ini. Hanya tetap merasa tidak puas, dan harus terus belajar lebih keras lagi.

“Lawan harus diakui bermain lebih baik. Dari sisi pengalaman mereka juga lebih banyak. Mereka tampil lebih baik dalam segi apa pun. Apalagi tampil sebagai tuan rumah,” lanjut Ana.

Hal yang sama juga diungkapkan Amalia Cahaya Pratiwi. Menurutnya dari awal sudah mempersiapkan pertandingan hari ini dengan baik.

“Hanya selama pertandingan kami tidak bisa keluar dari tekanan lawan. Kami juga bermain terlalu hati-hati dan lawan memanfaatkan kesempatan itu untuk mencari serangan dan menambah poin,” ucap Tiwi.

Baca Juga: KemenLu Menilai Perhelatan WWF ke 10 di Bali, Istimewa

“Berbeda dengan penampilan kami kemarin yang lebih rapi, hari ini kami tidak bisa melawan tekanan itu. Kami benar-benar kesulitan untuk keluar dari zona tekanan itu,” Tiwi menambahkan.

“Setelah ini kami akan melanjutkan pertandingan ke Malaysia Masters. Dengan waktu yang demikian pendek akan kami manfaatkan untuk mengembalikan kondisi. Semoga hasilnya nanti bisa lebih baik lagi.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat