unescoworldheritagesites.com

Kalah dari Zhang Zhilei, Nama Deontay Wilder Terpental dari 10 Besar Kelas Berat Versi Ring Magazine - News

Deontay Wilder. (IG @bronzebomber)


- Jangan cari nama Deontay Wilder dalam daftar 10 Besar peringkat Ring Magazine menyusul kekalahan KO-nya di ronde 5 dari Zhang Zhilei di Arab Saudi pada 2 Juni 2024.

Wilder, dengan penampilan malu-malu kucingnya di Riyadh, membuat dirinya tak lagi layak berada di 10 Besar Ring Magazine.

Apalagi itu kekalahan kedua setelah sebelumnya dibuat bingung dan malu-malu melontarkan pukulan dalam pertarungan dengan Joseph Parker di tempat yang sama.

Hal serupa terjadi di duel dengan Zhilei. Bertarung dengan gaya boxer seperti dikatakan sang ayah Gary Wilder, Wilder lebih banyak bertahan di tali ring sampai akhirnya Zhilei secara brutal menjatuhkannya di ronde 5.

Laga itu juga layak masuk dalam kandidat KO of the Year 2024.

Secara keseluruhan, di bawah penanganan Malik Scott, Wilder 4 kali tumbang dari 5 kali manggung.

Baca Juga: Berangkat ke Baitullah: Impian Setiap Muslim yang Dapat Dicapai Bersama Gerakan Semua Bisa Umroh

Ini Ranking Ring Magazine Terbaru:

Juara:  Oleksandr Usyk

Peringkat: 1. Tyson Fury; 2, Anthony Joshua; 3. Joseph Parker; 4. Zhang Zhilei; 5. Agit Kabayel; 6. Daniel Dubois; 7. Jared Anderson; 8. Joe Joyce; 9. Filip Hrgovic; 10. Efe Ajagba.

Petinju Nigeria Efe Ajagba menggantikan nama Wilder dengan masuk di posisi 10. Ajagba mengemas 5 kemenangan beruntun setelah kalah dari Frank Sanchez pada 2021.

Video

Yang melesat adalah Daniel Dubois. Kemenangannya atas Hrgovic di Arab Saudi, membuat namanya melesat dari peringkat 10 ke posisi 6. Hrgovic melorot dari posisi 6 ke peringkat 9.

Yang bertukar tempat adalah Agit Kabayel dan Zhang Zhilei. Zhilei naik ke posisi 4, Kabayel bergeser ke peringkat 5.

Dengan berada di posisi 4, Zhilei kini jadi salah satu bintang di kelas berat di usia tak muda lagi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat