unescoworldheritagesites.com

XODIAC, Anggun, Hingga Maestro Keroncong Waljinah Meriahkan Persembahan Dari Solo - News

Tiga member XODIAC bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka usai event Persembahan Dari Solo (Endang Kusumastuti)

Zayyan, Hyunsik, dan Leo, anggota K-Pop XODIAC meramaikan Persembahan Dari Solo di Pura Mangkunegaran Solo, Minggu (17/9/2023) malam. Penampilan apik penyanyi Indonesia yang sudah go internasional Anggun C Sasmi juga menambah kemeriahan acara  yang digelar Pemkot Solo dan didukung Shopee Indonesia itu.

Lebih istimewa lagi, penyanyi keroncong legendaris Waljinah tampil duet dengan Anggun membawakan lagu Kota Solo. Sebelumnya, Anggun juga membawakan lagu berbahasa Jawa dan ditutup dengan lagu Mimpi.

Penyanyi Fabio Asher yang membawakan tiga lagu membuka rangkaian acara malam itu. Salah satu anggota XODIAC, Zayyan juga berduet dengan penyanyi Woro Mustiko membawakan lagu nasional Indonesia Pusaka.

Baca Juga: Kolaborasi RSUI dan FKUI Lakukan Pengajaran Kebersihan Diri, Gizi, dan Kesehatan Reproduksi pada Siswa SMP

Perpaduan seni modern dan tradisional di acara tersebut ditampilkan melalui Tari Gambyong dan Gatutkaca Dandungawuk dari Mangkunegaran. Tak ketinggalan Eko Pece Dancer dan penampilan sejumlah model dari sekolahmodeling Kimmy Jayanti School dengan memperagakan koleksi Batik dari Surya Abduh, An’Soe, Batik Danar Hadi hingga Batik Walang Kekek.

"Ada diva sekelas mbak Anggun ada juga senior bu Waljinah, untuk gen z juga kita datangkan XODIAC. Ada Mas Eko Pece,  bahkan tadi Gusti Sura juga ikut menari, ini event luar biasa sekali," jelas Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Gibran juga menyebut event tersebut hanya awalan dan akan ada event-event lain yang bakal digelar. Pihaknya juga membuka seluas-luasnya kepada swasta untuk berkolaborasi dengan Pemkot Solo.

Baca Juga: Jokowi Sebut Nama Erick Thohir, Ketika Persilakan Relawan Pendukung Panaskan Mesin Politik Jelang Pilpres 2024

"Saya kalau pulang dari luar negeri itu pasti ada sesuatu lah yang saya datangkan ke Solo," ujarnya.

Sedangkan Director and Country Head of Sea Group Indonesia, perusahaan induk Shopee Indonesia, Kiky Hapsari, mengatakan acara tersebut diharapkan mampu melestarikan budaya tradisional.

Acara Persembahan Dari Solo itu juga dihadiri penguasa Pura Mangkumegaran KGPAA Mangkunegoro X serta sejumlah artis seperti Nikita Mirzani, Awkarin,  Keanu, hingga desainer yang juga putra bakal calon presiden (Bacapres) Prabowo Subianto, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Prabowo. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat