unescoworldheritagesites.com

Peringatan Hari Lingkungan Hidup, PLN Nusantara Power Kumpulkan 155 ton Sampah - News

Kegiatan CCU Gorontalo yang dinisiasi PLN Nusantara Power di Gorontalo saja berhasil terkumpul sampah seberat 91 ton.

: Momen peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia dimeriahkan PLN Nusantara Power dengan menyelenggarakan Coastal Clean Up (CCU) di Pantai Blue Marlin, Gorontalo.

Kegiatan CCU PLN Nusantara Power terkait Hari Lingkungan Hidup Sedunia ini merupakan program Nusantara Volunteering Program (NVP) yang digelar di 33 daerah sekitar unit pembangkit PLN NP.

Dalam peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia di Gorontalo, Tim CCU PLN Nusantara Power menggandeng pemprov setempat.

Baca Juga: Pemecah Ombak FABA PLN Nusantara Power Jadi Daya Tarik Pengunjung Pantai Plentong

Berbagai instansi turut terlibat dalam upaya pelestarian lingkungan yang dilaksanakan sepanjang bulan Juni 2024. Mereka memproyeksikan pengumpulan sampah hingga 155 ton di seluruh Indonesia.

PLN Nusantara Power menggandeng Provinsi Gorontalo yang dihadiri langsung Pj Gubernur Gorontalo Rudy Salahuddin, Anggota Komisi VIII DPR Republik Indonesia Idah Syahidah Rusli Habibie, Direktur Manajemen Human Capital & Administrasi Karyawan Aji, Sekda Provinsi Gorontalo Sofian Ibrahim, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Gorontalo Faizal Lamakaraka.

Mereka juga berkolaborasi dengan Tanggidaa Group, kelompok penggerak dan pemengaruh yang berfokus pada permasalahan sampah dan kebersihan lingkungan.

Baca Juga: Kunjungi Proyek PLTS IKN, Kementerian ESDM Apresiasi PLN Nusantara Power

Tanggidaa Group adalah komunitas binaan PLN Nusantara Power UPDK Gorontalo, sebuah komunitas bhakti sosial terbesar di Gorontalo.

Pj Gubernur Gorontalo Mohammad Rudy Salahuddin menyampaikan rasa terima kasih sekaligus bangganya terhadap suksesnya acara ini.

Apresiasi juga disampaikan kepada PLN Nusantara Power selaku pihak yang menginisiasi acara yang memberikan dampak positif terhadap masyarakat dan juga lingkungan ini.

Baca Juga: Aktif dalam Pemanfaatan Ruang Laut, PLN Nusantara Power Diganjar Penghargaan dari KKP

"Terima kasih saya sampaikan kepada PLN Nusantara Power yang telah menggandeng seluruh stakeholder untuk menggelar Coastal Clean Up," ujarnya.

Menurutnya, acara ini menjadi momen penting untuk menumbuhkan dan meningkatkan kesadaran secara konsisten dalam memperbaiki lingkungan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat