unescoworldheritagesites.com

Pengobatan Gratis RS Apung Laksamana Malahayati Layani Masyarakat Bima Kota - News

Pengobatan gratis ala RS Terapung Mahalayati di Kota Bima. (Suara Karya/Ist)

 


: Hari kedua pengobatan gratis Rumah Sakit (RS) Apung Laksamana Malahayati PDIP, Jumat (22/12/2023) di lapangan Serbaguna, Kelurahan Sadia, Kecamatan Mpunda, Kota Bima semakin ramai. Warga makin antusias untuk mendapatkan pengobatan gratis.


Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bima, H. Ahmad Yadiansyah, bahkan ikut mengatur warga yang antri untuk memeriksakan kesehatannya. Mereka menyampaikan sejumlah keluhan kepada tim medis.


Yadi, sapaan Ketua DPC PDIP Kota Bima menyampaikan, antusiasnya warga di hari kedua, setelah mendapatkan informasi dari kerabatnya yang lebih dulu datang di hari pertama. Hingga siang sebelum sholat Jumat, warga masih antri. Namun pemeriksaan ditunda hingga usai ibadah sholat Jumat.

 

Baca Juga: Ratusan Tamu Istirahat di Kapal Terapung KM Tatamailau pada Puncak Hari Nusantara


“Ada 10 orang yang daftar sebelum Jumat kami minta datang lagi usai sholat Jumat,” ungkap Calag DPRD Provinsi NTB Dapil 6, Kota Bima, Kabupaten Bima dan Dompu ini.

 

 

Baca Juga: Dari Debat Cawapres, Sentimen Positif Prof Mahfud MD Paling Besar

 

Pelayanan pengobatan hari kedua, kata Yadi, dilakukan hingga pukul 16.00 Wita. Namun untuk pendaftaran dibatasi hingga pukul 15.00 Wita.

 

Baca Juga: Debat Pilpres 2024: Cawapres Gibran Lebih Siap dari Muhaimin dan Mahfud dalam Mempermalukan Lawan


Yadi berharap masyarakat Bima bisa menikmati pelayanan kesehatan gratis, termasuk obat-obatan. Pihaknya juga menyiapkan makanan untuk warga yang datang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat