unescoworldheritagesites.com

SEA Games 2022, Vietnam Favorit Juara, Timnas U-23 Tetap Optimis - News

Pelatih Timnas U-23 Shin Tae-yong (Ist)

: Timnas U-23 Vietnam difavoritkan juara pada SEA Games 2022. Vietnam menjadi tim kuat setelah sebelumnya menjadi satu-satunya negara Asia Tenggara yang menembus putaran final Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Meski begitu timnas U-23 Indonesia tetap optimistis juara SEA Games 2022.

Usai melihat hasil drawing, pelatih Timnas U-23 Shin Tae-yong mengatakan Indonesia tetap optimis juara meski kini statusnya non unggulan. Shin Tae-yong menyebut Vietnam sebagai calon juara SEA Games 2022.

Vietnam akan menjadi lawan Timnas Indonesia U-23 pada babak penyisihan Grup A. Selain tuan rumah dan Skuad Garuda Muda, grup ini juga dihuni oleh Filipina, Myanmar, dan Timor Leste.

"Terkait pengundian SEA Games, memang ada Vietnam disana dan mereka mungkin calon juara juga," ujar Shin Tae-yong, disadur dari laman PSSI.

Baca Juga: Persija Jakarta Diminta Permanenkan Kontrak Irfan Jauhari

Baca Juga: Anies Himbau Jakmania Dukung Persija Dari Rumah

Kendati demikian, Shin Tae-yong menegaskan bahwa timnya pantang menyerah. Timnas Indonesia U-23 disebutnya bakal berjuang sekuat tenaga untuk bisa lolos dari fase grup dan menembus partai puncak.

"Kami akan berusaha maksimal untuk mencapai final," kata pelatih asal Korea Selatan ini.

Shin Tae-yong pun berharap pasukannya bisa datang lebih cepat ke Vietnam. Sebab, Timnas Indonesia U-23 akan memainkan partai perdananya di SEA Games 2022 melawan Vietnam pada awal bulan depan.

Rencananya, rombongan akan terbang langsung ke Vietnam dari Korea Selatan. Skuad Garuda Muda bakal berada di Negeri Ginseng mulai pekan ini untuk menjalani pemusatan latihan (TC) menuju SEA Games 2022.

"Memang jadwal pertandingan pertama di tanggal 6 Mei 2022, saya akan bicarakan dengan federasi agar kami bisa lebih cepat sampai di Vietnam tepat pada waktunya," imbuh Shin Tae-yong.

Penyisihan Grup A
6 Mei: Vietnam Vs Timnas Indonesia U-23
10 Mei: Timnas Indonesia U-23 Vs Timor Leste
13 Mei: Filipina Vs Timnas Indonesia U-23
15 Mei: Timnas Indonesia U-23 Vs Myanmar

Semifinal
Kamis, 19 Mei 2022

Final
Minggu, 22 Mei 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat