unescoworldheritagesites.com

Liga Inggris, Son Ngamuk Dibangkucadangkan Cetak Hat-trick Begitu Masuk Sebagai Pemain Pengganti - News

Son Heung-min menunjukkan kapasitasnya saat dibangkucangkan pelatih.

: Striker Tottenham Hotspur asal Korea, Son Heung-min mencetak hat-trick ke gawang Leicester City pala lanjutan Liga Inggris, Sabtu (17/9/2022) malam.

Masuk sebagai pemain pengganti, Son memborong tiga gol dalam waktu 13 menit sekaligus mengantar Hotspur menang telak 6 – 2 atas Leicester.

Hat-trick ini sekaligus mengakhiri masa panceklik Son yang tahun ini menjadi top skor Liga Inggris bersama Mohamed Salah dari Liverpool.

Baca Juga: Liga Inggris: Kepergian Potter Meninggalkan Duka bagi Pendukung Brighton

Tiga gol itu merupakan respons Son setelah tak dimasukkan line up utama karena gagal mencetak gol dalam delapan penampilan sebelumnya.
Hanya beberapa hari setelah bos Tottenham Antonio Conte memperingatkan bahwa tidak ada pemain yang tidak bisa dibangkucadangkan, Dejan Kulusevski digantikan oleh Son yang musim lalu menjadi salah satu pencetak gol terbanyak Liga Premier.
Conte menjelaskan alasan mengapa Son tidak menjadi starter. "Kami harus merotasi pemain karena memainkan semua pemain yang sama dalam semua pertandingan itu tidak baik."

Treble pemain berusia 30 tahun itu menunjukkan Son tidak ngambek karena dibangkucadangkan oleh Conte.

"Finishing saya buruk musim ini. Saya juga agak kurang beruntung," kata Son.

Hotspur bangkit setelah untuk pertama kalinya dalam delapan pertandingan musim ini kalah 0-2 dari Sporting Lisbon dalam Liga Champions.
Kemenangan kelima Tottenham dari tujuh pertandingan liga membuat mereka menyalip Arsenal dan mengumpulkan poin yang sama dengan pemuncak klasemen Manchester City.

Sebaliknya kekalahan keenam berturut-turut Leicester membuat pelatih Brendan Rodgers semakin tertekan.

Baca Juga: Liga Inggris: Amunisi Baru Liverpool Darwin Nunez Berbandrol Rp1,5 Triliun

"Ini awal yang sangat sulit. Sudah menjadi tanggung jawab saya. Apa pun yang terjadi pada saya di Leicester, entah saya bertahan atau tidak, saya akan selalu menghormatinya," kata Rodgers. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat