unescoworldheritagesites.com

Pelatihan Wasit Balap Sepeda Tingkat Internasional Harus Hasilkan Wasit yang Jujur dan Adil - News

Dr Raden Isnanta memberi sambutan sebelum membuka Pelatihan Wasit Balap Sepeda Tingkat Internasional.

: Pelatihan wasit balap sepeda tingkat internasional yang belangsung di Jakarta 2 – 7 November 2022 harus melahirkan wasit yang jujur dan adil.

Hasil dari pelatihan ini tidak cukup hanya sampai pada mendapatkan sertifikat, tetapi yang penting itu adalah ilmu pengetahuan yang diserap dari pelatihan.

Hal ini disampaikan PLT Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga Dr Raden Isnanta ketuka membuka acara Pelatihan Wasit Balap Sepeda Tingkat Internasional, Rabu (2/11/2022) malam.

Baca Juga: Pikiran Rakyat Juara Umum KBAM 2022

“Wasit yang berkualitas itu adalah wasit yang dapat menciptakan rasa nyaman bagi atlet saat bertanding. Wasit yang dapat berlaku adil dan jujur dalam menjalankan tugasnya,” kata Raden Isnanta.

Apalagi, kata Isnanta, balab sepeda termasuk salah satu cabang olahraga prioritas yang tergabung dalam 14 cabor Disain Besar Olahraga Nasional (DBON).

Oleh karena itu, dibutuhkan wasit yang jujur dan adil sehingga atlet yang nyaman dalam berlaga dapat meningkatkan prestasinya ke tingkat yang lebih baik.

“Atlet berprestasi itu bukan hanya hasil kerja pelatih semata. Peran wasit juga sangat besar tapi tidak popular,” lanjut Isnanta.

Pelatihan wasit balap sepda internasional ini diikuti 30 wasit dari berbagai daerah, dan juga ada dari Australia dan Jepang.

Isnanta menilai, jumah 30 orang itu sangat ideal untuk sebuah pelatihan. Karena terlalu banyak tidak efektif, terlalu sedikit juga kurang efektif.

Karenanya, Isnanta mengharapkan seluruh peserta mengikuti pelatihan ini sungguh-sungguh, agar ilmu yang diperoleh dari pelatihan ini dapat diterapkan dengan baik di lapangan.

“Kebutulan Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta memberi fasilitas untuk praktik lapangan di Velodrome Rawamangun. Jadi manfaatkan kesempatan ini untuk menaikkan level seluruh peserta dari level nasional ke level internasional,” ucap Isnanta menambahkan.

Acara pembukaan Pelatihan Wasit Balap Sepeda Tingkat Internasional ini hanya dikhususkan untuk nomor BMX.

Baca Juga: Liverpool vs Manchester City, Kekhawatiran Pep Guardiola terhadap Mohamed Salah Jadi Kenyataan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat