unescoworldheritagesites.com

Jamuan Makan Malam Empat Jenderal Penguasa di Sumut Jamin HPN 2023 Berjalan Lancar - News

Ketua PWI Pusat  Atal S Depari (keempat dari kanan) dan Ketua Bidang Akomudasi dan Humas HPN 2023 H TB Adhi dijamu makan malam Kapolda, Pangdam I Bukit Barisan di sebuah restorant di kota Medan, Jumat (3/2/2023).

 

: Menjelang puncak acara  Hari Pers Nasional  (HPN) 2023 di Gedung Serba Guna (GSG) Kota Medan, Sumatera Utara, ada momentum istimewa yang terjadi Jumat malam (3/2/2023).

Di mana Ketua Umum PWI Pusat  yang juga Penanggung Jawab Hari Pers Nasional 2023, Atal S Depari dijamu makan malam oleh empat orang jenderal. Ini jarang terjadi.

Mereka adalah para pemangku keamanan wilayah Sumatera Utara yang terdiri dari, Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra, Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, Wakapolda Brigjen Pol Djawari, dan Kabinda Sumut Brigjen TNI Asep Jauhari Puja Laksana.

Baca Juga: 15 Dubes Hadiri HPN 2023, Wakil Menteri Komunikasi dan Digital Teo Nie Ching Pimpin 25 Orang Wartawan

Jamuan makan malam di Restaurant Seafood Jumbo, Medan penuh dengan canda dan gelak tawa dari aksi kocak dua orang MC multi talent anggota Polantas Polda Sumatera Utara, Iptu Pol Nanang dan Iptu Pol Mira.

Penanggung jawab HPN 2024 Atal S Depari  saat makan malam dengan Kapolda Sumut, Pangdam I Bukit Barisan, Jumat ( 3/2/2023).
Penanggung jawab HPN 2024 Atal S Depari saat makan malam dengan Kapolda Sumut, Pangdam I Bukit Barisan, Jumat ( 3/2/2023).

Joke- joke yang disampaikan membuat  para jenderal dan Ketua Umum PWI Pusat dan Ketua PWI Sumut tersenyum, suasana menjadi segar.

Selain berhasil mengocok perut para undangan, Nanang dan Mira mendaulat Kapolda Sumut, Pangdam I Bukit Barisan, Wakapolda Sumut, Ketua Umum PWI Pusat dan Ketua PWI Sumut Farianda Sinik untuk menyumbangkan beberapa lagu,  sehingga menambah semarak suasana.

Baca Juga: HPN 2023, Presiden Jokowi akan Serahkan Pena Emas untuk Gubernur Edy

Dalam kesempatan itu, Ketua PWI Sumut Farianda Sinik mengatakan bahwa selama ini Kapolda Sumut dan Pangdam I Bukit Barisan memiliki hubungan yang sangat baik dengan wartawan di Sumatera Utara.

"Jika ada masalah yang dialami wartawan, Kapolda Irjen Pol. Panca Putra langsung merespon dan menyelsaikan masalah," ucap Farianda Sinik.

Keempat jenderal itu berjanji akan datang pada Welcome Dinner HPN 2023 Medan, Rabu (8/2/2023) di Rumah Jabatan Gubernur Sumut dan mereka siap mengamankan jalannya rangkaian acara Hari Pers Nasional dari tanggal 7 - 9 Februari 2023.

Baca Juga: Koordinasi dengan PWI Pusat, Sumut sudah Sangat Siap jadi Tuan Rumah HPN 2023

Presiden Joko Widodo, Menkominfo Jhon Plate dijadwalkan hadir. Lebih kurang 5000  wartawan dalam  dan luar negeri akan hadiri pesta tahunan insan pers  ini. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat