unescoworldheritagesites.com

Pelantikan Pejabat Eselon II, III Dan IV Di Kabupaten Sorong - News

Foto:skid: (Yacob Nauly)

AIMAS:  Bupati sorong, Dr. Johny Kamuru, M.Si, Rabu (3/3/2021), melantik dan mengambil sumpah 11 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon II.b), 29 Administrator dan 50 Pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sorong.

 Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut digelar di gedung ACC Kilo Meter 24 Sorong.

Proses pelantikan menerapkan protokol Covif-19 dengan ketat, seluruh tamu undangan diminta jalankan protokol kesehatan (Prokes).

:Bupati Sorong, Jhony Kamuru, mengatakan jabatan adalah amanah yang harus dipertanggung jawabkan di hadapan masyarakat dan Tuhan Yang Maha Kuasa. Sehingga, dalam menjabat harus bersikap adil, penuh rasa tanggung jawab dan harus menunjukan dedikasi yang penuh sebagai abdi negara, dengan mementingkan kepentingan umum, di atas kepentingan pribadi.

"Cepat menyesuaikan diri dengan tugas yang baru yang diemban agar segera dapat mengimplementasikan berbagai macam kegiatan dan juga program yang direncanakan dan dialokasikan dalam APBD tahun anggaran 2021," ujar Bupati Johny Kamuru.

Ia, menekankan, untuk selalu menjaga integritas, loyalitas disiplin dan komitmen bangun kerja sama tim yang solid baik internal dan juga sinergitas. Serta, koordinasi yang baik dengan eksternal, responsif terhadap tantangan dan permasalahan baru yang timbul dalam masyarakat, apalagi dalam situasi dan kondisi pandemi Covid-19.

Sementara itu,  Pjs Kepala BKPSDM Kabupaten Sorong, Tupamahu, mengatakan, setelah melalui proses Open Bidding dan juga rekomendasi Komite Aparatur Sipil Negara (KASN) yang diamanatkan dalam undang-undang, bahwa pengisian Jabatan Tinggi Pratama dilakukan secara terbuka dan kompetitif di kalangan PNS.

Pelantikan 11 pejabat eselon II.b ini merupakan hasil Open Bidding (lelang jabatan) yang telah dilakukan beberapa waktu yang lalu dan pada hari ini sebagai proses akhir pelantikan.

Ia juga mengucapkan selamat kepada ke dua pejabat eselon 11 pejabat eselon II.b dan eselon III dan IV yang barusan dilantik, dan selamat bertugas menjalankan tugas yang baru," kata Bupati Kamuru. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat