unescoworldheritagesites.com

Gelar Raker, Astrabi Menjaga Dan Melestarikan Budaya Betawi - News

Raker ke II Astrabi.(foto,ist)

JAKARTA: Asosiasi Pencak Silat Tradisi Betawi Indonesia (Astrabi) menggelar Rapat Kerja Ke-2 (Raker Ke-2) yang berlangsung di Jakarta Pusat, Sabtu (27/03/2021). Raker bertemakan "Berkarya Untuk Negeri Dengan Melestarikan dan Mengembangkan Maen Pukulan Betawi sebagai Khasanah Kekayaan Budaya Nusatara dari Betawi Untuk indonesia".

Raker yang diinisiasi Astrabi ini sangat luar biasa, berlangsung dengan sangat baik. Apalagi, kegiatan ini sudah memenuhi protokol kesehatan (orotkes). "Semua peserta memenuhi persyaratan untuk masuk dan melakukan pembahasan kriteria sesuai dengan protokol kesehatan," tutur Kepala Dinas Kebudayaan DKI Jakarta Iwan Hendry Whardana.

Astabi, lanjutnya, harusnya layak untuk diapresiasi pemerintah, karena program–program kerjanya bukan hanya sekedar kegiatan."Namun, kegiatan yang menjaga dan melestarikan kebudayaan," ujarnya.

Astrabi, kata Iwan, juga mencoba mengembangkan kebudayaan itu sendiri. "Para pegiat seni budaya ini sangat memiliki daya cipta, kreasi, serta ide," imbuhnya.

Sementara itu, anggota DPRD DKI Jakarta H Ismail SPd menyampaikan, apresiasinya kepada Astrabi yang telah sukses menggelar Raker. " Saya berikan aspresiasi kepada Astrabi, walaupun dalam masa pandemi seperti ini budaya Betawi tidak tenggelam dengan usaha Astrab yang maksimal untuk memajukan budaya betawi," tutur pa Haji, sapaan akrab Ismail.

Di bagian lain, Ketua Umum Astrabi H Anwar Al Batawi menyatakan, atas nama Atrabi mengucapkan terimakasih pada peserta yang hadir pada Raker tersebut, yakni anggota Astrabi se Jabodetabek.

"Saya berharap kita jangan cuma melestarikan, tapi juga mengembangkan dunia silat sebagai ajang silahturahmi. Karena dengan budaya yang kuat, Indonesia dan Betawi tetap terjaga," tutur Haji Anwar.

Raker Astrabi dipimpin langsung Ketua Umum Astrabi H Anwar Al Batawi serta dihadiri Kepala Dinas Kebudayaan DKI Jakarta Iwan Hendry Wardhana, anggota DPRD DKI Jakarta H Ismail Spd, serta Ketua Umum Bamus H Oding H Beki Mardani, Ketua Lembaga Kebudayaan Betawi dan jajaran, serta Ketua dan perwakilan Korwil Korwil Astrabi.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat