unescoworldheritagesites.com

Badminton Asia Championships 2023: Rinov/Pitha Melaju, Putri KW Tumbang - News

Pasangan ganda campuran Rinov Rivaldi/Pitha Haningtyas Mentari.

: Pasangan ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldi/Pitha Haningtyas Mentari melaju ke babak kedua Badminton Asia Championships 2023.

Di babak pertama pasangan Indonesia ini mengalahkan pasangan Sri Lanka Chamath Dias/Natasha Gunasekera dengan 21 – 8, 21 – 12 pada pertandingan yang berlangsung di Sheikh Rashid Hamdan Indoor Hall, Al Nasr Club, Dubai, Uni Emirat Arab, Rabu (26/4/2023).

Menghadapi pasangan yang beda kelas ini Rinov/Pitha tidak mengeluarkan kemampuan terbaiknya untuk menyudahi perlawanan pasangan Sri Lanka.

Baca Juga: ASN Kembali Kerja Pasca Idul Fitri 1444 Hijriah, Plt Wali Kota Bekasi: Absensi Pegawai Cukup Menggembirakan

Di babak kedua Rinov/Pitha sudah ditunggu pasanga Jepang Hiroki Midorikawa/Natsu Saito yang mengalahkan unggulan 3 dari Thailand di babak pertama.

“Kami tidak boleh meremehkan lawan, harus siap terus di lapangan. Siapapun lawannya. Besok ketemu Jepang, sudah sama-sama tahu kekuatan masing-masing. Mereka pasti belajar juga dari pertemuan sebelumnya, kami harus memutar otak lagi untuk cari strategi,” ujar Rinov.

“Ini pertandingan pertama jadi kami masih menyesuaikan dengan keadaan lapangan, angin dan shuttlecock. Tadi berusaha lebih cepat untuk adaptasinya. Lawan di 16 besar kan kemarin ngalahin Decaphol/Sapsiree, mereka tipikal yang kuat, jadi kami mau kuatin di service dan terima servicenya untuk lebih cepat dapat poin,” sela Pitha.

Baca Juga: Putri KW Rebut Tiket Babak Kedua Indonesia Masters 2022

Sementara di nomor tunggal putri wakil Indonesia Putri Kusuma Wardhani harus pulang lebih awal setelah disingkirkan wakil Taiwan Sung Shuo Yun dengan 16 – 21 dan 13 – 21. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat