unescoworldheritagesites.com

Badminton Asia Championships 2023: Bagas/Fikri Peras Keringat Singkirkan Unggulan 5 dari China - News

Pasangan ganda putra Indonesia Bagas Maulana Muhammad Shohibul Fikri.

: Pasangan ganda putra Indonesia Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri harus memeras keringat untuk menyingkirkan unggulan 5 dari China di ajang Badminton Asia Championships 2023.

Pada pertandingan yang berlangsung di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Al Nasr Club, Dubai, Uni Emirat Arab, Kamis (27/4/2023), Bagas/Fikri menumbangkan pasangan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi dengan pertarungan rubber game 21 – 23, 21 – 17, 22 – 20.

Kunci kemenangan mereka, menurut Bagas adalah keyakinan diri. Mereka benar-benar fokus dalam bermain untuk meraih poin demi poin guna melangkah ke babak perempat final.

Baca Juga: Badminton Asia Championships 2023: Tumbangkan Unggulan 3, Ana/Tiwi Rebut Tiket Perempatfinal

“Alhamdulillah kami diberikan kemenangan. Kami tadi yakin saja dengan setiap pukulan yang kami lakukan dan benar-benar fokus poin demi poin. Shuttlecock ini jarang dipakai di latihan atau di pertandingan tapi kami bisa menyesuaikan dengan baik, enak di kami,” kata Bagas.

“Kami lumayan puas dengan hasil ini karena kami berdua sedang berproses tapi tidak boleh jumawa juga, jangan gampang puas. Kalau bisa lebih dari ini kenapa tidak,” lanjutnya.

Sementara Muhammad Shohibul Fikri menegaskan, pada gim pertama saat unggul jauh mereka sempat terkejar dan akhirnya kalah setelah beberapa kali terjadi setting.

“Tadi sudah unggul jauh di gim pertama 18-14 tapi bisa disusul. Kalau dibilang hilang fokus sih engga cuma memang di poin-poin itu lawan lebih safe mainnya daripada kami yang banyak melakukan kesalahan sendiri,” kata Fikri.

“Setelah itu, kami terus diingatkan pelatih untuk fokus lagi, yang sudah biarkan lewat. Di gim kedua 0-0 lagi dan alhamdulillah kami bisa kembali main baik, begitu juga di gim ketiga,” katanya menambahkan.

Baca Juga: Badminton Asia Championships 2023: Rinov/Pitha Melanjutkan Langkahnya ke Babak Delapan Besar

Fikri menambahkan, dirinya mencoba melepaskan ketegangan dengan teriak tadi di lapangan tapi tetap dijaga agar tidak menggebu-gebu. Takut kejadian seperti di gim pertama.

“Kami merasa proses yang kami lakukan terus berkembang positif sejauh ini. Kami mau terus menjaga momentum dan terus meningkatkan performa,” ucapnya kemudian. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat