unescoworldheritagesites.com

Hadir Di CFD Solo, Ganjar Pranowo Diteriaki Presidenku - News

Gubernur Ganjar Pranowo saat berada di CFD Solo (Endang Kusumastuti)

 

: Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, hadir di Car Free Day (CFD) Kota Solo, Minggu (19/6/2022). Kehadiran Ganjar bersama istrinya, Atiqoh menarik perhatian masyarakat yang ada disekitar kawasan Jalan Slamet Riyadi itu.

Mereka berebut ingin bersalaman dan berswafoto. Beberapa kali Ganjar juga menyapa warga yang tengah menikmati hari bebas kendaraan bermotor itu. Di tengah melayani warga yang berebut ingin mendekat, ada terikan dari pengunjung yang menyapa dengan sebutan presiden.

"Halo Presidenku," teriak salah satu pengunjung CFD.

Baca Juga: APSF Pastikan 14 Venue ASEAN Para Games Akan Siap Digunakan

Ganjar juga sempat bergabung dengan aksi flashmob yang dilakukan puluhan siswa SMK 6 dan SMK 8 Solo. Aksi itu dilakukan dalam rangka memperingati bulan Bung Karno. 

Gubernur juga sempat memberikan hadiah berupa laptop kepada warga yang mau diajak menari flashmob bersama.

"Kalau kita bicara di bulan Bung Karno ini dan ditengah keramaian ada anak anak SMK yang menari dan flashmob ternyata semuanya bisa setidaknya ada keinginan untuk ikut," kata Ganjar.

Baca Juga: Bisa Satukan Semua Kalangan, Ganjar Pranowo Didukung OMG NTT Jadi Presiden 2024

Menurut Gibran, CFD di Kota Solo selama ramai.

"CFD di Jalan Slamet Riyadi Solo itu legend. Selalu yang paling ramai," katanya lagi.

Sementara itu disinggung namanya terpilih dalam survei Partai NasDem sebagai salah stau calon presiden, Ganjar enggan menanggapinya.

"Copras capres wae sing ditakokke. PDIP wes cetho berkali-kali, urusanne Bu Mega. Aku wong PDI," ujarnya. ***

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat