unescoworldheritagesites.com

Doa Dzikir Pagi - News

Ilustrasi (Istimewa)

: Doa dzikir pagi lazimnya dibaca sejak saat masuk waktu subuh hingga matahari terbit. Dalam buku Dzikir Pagi dan Petang dari Yayasan Cinta Sedekah dijelaskan, waktu yang paling utama dalam menjalankan dzikir pagi adalah pada awal hari, yaitu dari subuh hingga terbit matahari (bukroh).

Doa dzikir pagi bisa juga dilakukan di waktu longgar atau waktu yang bukan masuk kategori utama, yaitu pada setengah malam terakhir hingga sebelum tergelincirnya matahari di waktu dzuhur.

Doa dzikir pagi adalah permohonan agar Allah SWT membantu mempermudah segala urusan kita. Doa ini juga bisa membuka pintu rezeki.

Baca Juga: Doa Ketika Gempa Bumi

Doa dzikir pagi juga bisa membuat kaum muslim menjadi lebih bersemangat dan percaya diri menjalani hari. Karena ada Allah yang akan mengawal kita.

Berikut ini urutan bacaan Doa dzikir pagi:

1. Membaca ayat kursi yaitu QS Al Baqarah ayat 255

2. Membaca surat al Ikhlas, Al Falaq, dan An Naas tiga kali

3.أَصْبَحْنَا وَأَصْبَحَ الْمُلْكُ لِلَّهِ، وَالْحَمْدُ لِلَّهِ، لاَ إِلَـهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ، لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرُ. رَبِّ أَسْأَلُكَ خَيْرَ مَا فِيْ هَذَا الْيَوْمِ وَخَيْرَ مَا بَعْدَهُ، وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا فِيْ هَذَا الْيَوْمِ وَشَرِّ مَا بَعْدَهُ، رَبِّ أَعُوْذُ بِكَ مِنَ الْكَسَلِ وَسُوْءِ الْكِبَرِ، رَبِّ أَعُوْذُ بِكَ مِنْ عَذَابٍ فِي النَّارِ وَعَذَابٍ فِي الْقَبْرِ

Arab latin: Ash-bahnaa wa ash-bahal mulku lillah walhamdulillah, laa ilaha illallah wahdahu laa syarika lah, lahul mulku walahul hamdu wa huwa 'ala kulli syai-in qodir. Robbi as-aluka khoiro maa fii hadzal yaum wa khoiro maa ba'dahu, wa a'udzu bika min syarri maa fii hadzal yaum wa syarri maa ba'dahu. Robbi a'udzu bika minal kasali wa su-il kibar. Robbi a'udzu bika min 'adzabin fin naari wa 'adzabin fil qobri.

Artinya: "Kami telah memasuki waktu pagi dan kerajaan hanya milik Allah, segala puji bagi Allah. Tidak ada ilah (yang berhak disembah) kecuali Allah semata, tiada sekutu bagi-Nya. Milik Allah kerajaan dan bagi-Nya pujian. Dia-lah Yang Mahakuasa atas segala sesuatu. Wahai Rabbku, aku mohon kepada-Mu kebaikan di hari ini dan kebaikan sesudahnya. Aku berlindung kepada-Mu dari kejahatan hari ini dan kejahatan sesudahnya. Wahai Rabbku, aku berlindung kepada-Mu dari kemalasan dan kejelekan di hari tua. Wahai Rabbku, aku berlindung kepada-Mu dari siksaan di neraka dan siksaan di alam kubur." (Dibaca 1 x)

Baca Juga: Doa Memperlancar Rezeki

4.اَللَّهُمَّ بِكَ أَصْبَحْنَا، وَبِكَ أَمْسَيْنَا، وَبِكَ نَحْيَا، وَبِكَ نَمُوْتُ وَإِلَيْكَ النُّشُوْرُ

Arab latin: Allahumma bika ash-bahnaa wa bika amsaynaa wa bika nahyaa wa bika namuutu wa ilaikan nusyuur.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat