unescoworldheritagesites.com

Jalan Digital Mengungkit Ekonomi Pariwisata Lokal - News

Webinar Kominfo Makin Cakap Digital 2024 (Ist)

: Dalam rangka program Literasi Digital di Indonesia, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) menyelenggarakan kegiatan nonton bareng mengenai penguatan keterampilan digital masyarakat Indonesia bernama #MakinCakapDigital 2024, Minggu (26/5/2024).

Kegiatan tersebut diselenggarakan secara online dan offline di Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan. Tema yang diangkat adalah "Jelajahi Potensi Digital Industri Pariwisata".

Sebagai narasumber dalam webinar ini adalah Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bantaeng Subhan, Financial Storyteller Muhammad Gibran: Dosen UPRI & Relawan TIK Indonesia Andi Asy'hary J Arsyad): dan Anggota Relawan TIK Sulawesi Tenggara Adriyan Dwi Perkasa. Selaku pemberi keynote speech adalah PJ Bupati Kabupaten Bantaeng Andi Abubakar.

Terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Bantaeng atas dukungannya terhadap kegiatan ini sehingga dapat terselenggara dengan lancar. Kegiatan ini juga menggandeng komunitas Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Bantaeng, Duta Digital Kabupaten Bantaeng, Forum Masyarakat Bantaeng dan Maczman Bantaeng.

Baca Juga: Pelayanan Ekstra ,Polres Bandara Melakukan Pengamanan Jalur Keberangkatan Calon Jemaah Haji

Berdasarkan survei Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) Tahun 2023, pengguna internet di Indonesia mencapai 215,62 juta atau setara 78,19 persen dari total populasi Indonesia.

Di saat yang bersamaan, pertumbuhan pengguna yang masif ini membuka ruang yang lebih luas terhadap potensi meningkatnya penyalahgunaan teknologi informasi dan komunikasi (TIK), maupun internet. Pengukuran status literasi digital Indonesia 2023 terhadap 38 provinsi melaporkan bahwa kemampuan masyarakat Indonesia dalam memanfaatkan TIK semakin membaik dalam setahun terakhir.

indeks literasi digital Indonesia di awal 2023 ada di level 3,54 dari skala 1-5. Artinya, secara umum literasi digital masyarakat Indonesia ada di level "sedang", Indeks tersebut sedikit meningkat dibanding 2020 lalu yang ada di level 3,46.

Baca Juga: Webinar Kominfo dan Dinas Pendidikan Tanah Laut, Cerdas Manfaatkan Internet Bagi Generasi Muda

Dalam pidatonya, Andi Abubakar menyampaikan, peningkatan kemampuan penggunaan internet secara aman dan produktif telah membawa perubahan besar dalam cara berkomunikasi, belajar, dan bekerja. Namun, kemajuan tersebut juga memunculkan berbagai tantangan. Tanpa literasi digital yang memadai, kita berisiko terperangkap dalam arus informasi palsu, jebakan privasi, dan ancaman keamanan online.

"Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk meningkatkan aspek literasi digital. Kegiatan ini, kami berharap menjadi langkah awal yang menginspirasi untuk meningkatkan kesadaran dalam hal literasi digital. Dari Kabupaten Bone, mari jadikan Indonesia cakap digital untuk mewujudkan Indonesia yang terkoneksi," tuturnya.

Pada webinar itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bantaeng Subhan mengatakan, strategi pemerintah setempat dalam meningkatkan potensi digital turisme, di antaranya dengan menempatkan pariwisata ke dalam salah satu dimensi Master Plan Smart City yaitu Smart Branding. Selain itu, kerja sama dengan komunitas atau agen wisata terus dijalin dengan membuat sejumlah acara.

“Kami menggelar workshop tentang bagaimana menjadi content creator bagi warga Bantaeng, sehingga dapat menciptakan agen pemasaran pariwisata 4.0. Ada juga lomba video dan foto tempat wisata di Bantaeng,” ungkap Subhan.

Baca Juga: Bisnis UMKM Indonesia Berkembang dengan Pemasaran di Social Commerce

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat