unescoworldheritagesites.com

8 Titik Pospam Mudik Lebaran 2022 Di Bekasi - News

Kasi Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari saat memberikan keterangan pers jelang arus mudik lebaran 2022. (FOTO: Humas Polres Metro Bekasi Kota)

SUARAKARTA.ID: Polres Metro Bekasi Kota menyiapkan pos pengamanan mudik lebaran 2022 di 8 titik yang dilalui pemudik.

"Setidaknya ada 5 Pospam yakni Pospam Harapan Indah, Kranji, Sumber Arta, Tongyang, Mall Ciputra. Dan 3 Pos Pelayanan berada di Stasiun KA, Teminal dan Mega Bekasi," ujar Kasi Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol. Erna Ruswing Andari di Bekasi, Rabu (20/4/2022).

Erna mengatakan, semua Pos nantinya akan diisi oleh petugas gabungan serta tenaga medis.

Baca Juga: 7,4 Juta Kendaraan Diprediksi Masuk Solo Saat Mudik Lebaran

"Dimana disetiap pos pelayanan kita menyiapkan tenaga medis termasuk PCR dan swab kepada pengguna jalan yang mau mudik," ujarnya.

Erna menambahkan, selama arus mudik, Kakorlantas Polri akan memberlakukan one way di tol Cikampek hingga ratusan kilometer ke luar daerah.

Hal itu, berdasarkan dengan Surat Keputusan Bersama (SKB) antara Dirjen Perhubungan Darat, Dirjen Bina Marga dan Korlantas Polri.

Baca Juga: Atasi Kepadatan Arus Balik Mudik Lebaran, PT Jasa Marga Selesaikan Dua Jalur Japek Timur H-10

"Pemberlakukan One Way akan di mulai pada Kamis 28 April 2022 pukul 17.00 WIB sampai dengan pukul 00.00 WIB di KM 47 ruas Tol Jakarta-Cikampek hingga KM 414 ruas Tol Kali Kangkung," urainya.

"Pada hari berikutnya tanggal 29 April, one way akan diberlakukan sejak pagi hari yaitu pukul 07.00 WIB WIB hingga pukul 00.00 WIB. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat