unescoworldheritagesites.com

Djarum Foundation Berikan Penghargaan kepada Atlet PB Djarum Berprestasi Sepanjang 2023, Rinjani/Isyana Dinobatkan Sebagai Atlet Terbaik - News

Para atlet PB Djarum berfoto bersama usai menerima bonus.

: Bakti Olahraga Djarum Foundation kembali memberikan penghargaan dalam bentuk bonus kepada atlet PB Djarum yang berprestasi sepanjang tahun 2023.

Penyerahan bonus atau penghargaan ini berlangsung di Galery Indonesia Kaya Jakarta Pusat, Selasa (6/2/2024), dengan dihadiri Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation Yoppy Rosimin, para sponsor, serta atlet dan pelatih yang bernaung di klub PB Djarum.

Total bonus yang dikucurkan tidak kurang dari Rp452 Juta dengan penerima terbanyak pasangan ganda campuran Dejan Ferdinasyah/Gloria Emanuelle Widjaja sebesar Rp240 juta.

Baca Juga: Gathering Badan Usaha, BPJS Ketenagakerjaan Juanda Ingatkan Pentingnya GN Lingkaran dan Sertakan

Sementara pasangan Rinjani Kwinnara Nastine/Isyana Syahira Meida dinobatkan sebagai atlet terbaik berkat sembilan gelar yang diraihnya sepanjang 2023.

Yoppy Rosimin dalam dialog dengan wartawan mengatakan, tahun 2023 sektor ganda masih mendominasi pencapaian prestasi atlet PB Djarum. Baik itu ganda putra, ganda putri, maupun ganda campuran di tingkat usia muda hingga dewasa.

“Dan, kemungkinan tahun 2024 masih akan menjadi milik para permain ganda. Karena di sektor Tunggal putra maupun putri belum ada yang terlalu menonjol untuk diangkat ke level yang lebih tinggi,” kata Yoppy.

Ia mengharapkan pemberian bonus setiap tahun ini diharapkan menjadi pelecut prestasi bagi atlet agar lebih bersemangat berlatih demi menjadi seorang juara sejati.

“Dibandingkan dengan tahun 2022, ada peningkatan prestasi atlet binaan PB Djarum di kancah nasional dan internasional. Oleh karena itu, kami melanjutkan komitmen untuk memberikan apresiasi bagi atlet berprestasi,” lanjutnya.

Pasangan Rinjani/Isyana dinobatkan sebagai atlet terbaik dan menerima bonus Rp25 juta.
Pasangan Rinjani/Isyana dinobatkan sebagai atlet terbaik dan menerima bonus Rp25 juta.

Yoppy mengharapkan atlet PB Djarum lebih mengobarkan semangat untuk meraih lebih banyak gelar di kemudian hari. Terutama adik-adik atlet U-11, 13, dan 15 terpacu untuk dapat melebihi prestasi kakak-kakaknya di tahun mendatang.

Sepanjang tahun 2023 ini, ada tren positif yang ditunjukkan atlet-atlet klub asal Kudus, Jawa Tengah ini dengan memboyong 123 gelar dari berbagai kompetisi tingkat nasional maupun internasional.

Salah satu atlet penyumbang gelar terbanyak adalah pasangan Rinjani/Isyana yang menyabet Sembilan gelar di tingkat nasional maupun internasional.

Atas prestasi tersebut, pasangan ganda putri tersebut didapuk sebagai atlet muda berprestasi 2023 dan berhak menerima apresiasi seberar Rp25 juta Cleo dan Super O2 yang merupakan sponsor klub PB Djarum. Selain itu pasangan ini juga memperoleh bonus senilai Rp20 juta atas keberhasilan mereka meraih gelar juara Kejurnas Perorangan Taruna PBSI 2023 di sektor ganda putri.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat