unescoworldheritagesites.com

Jepang Terbuka 2023: Chico ke Babak Kedua Usai Lewati Wakil Israel - News

Chico Aura Dwi Wardoyo

: Pemain tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo tidak perlu mengelurkan tenaga ekstra untuk menyingkirkan wakil Israel  Misha Zilberman dari turnamen Jepang Terbuka 2023.

Chico hanya butuh dua gim saja untuk memuluskan langkahnya ke babak kedua.

Pada pertandingan yang berlangsung di Yoyogi Gymnasium, Selasa (25/7/2023), Chico menang dengan 21 – 15, 21 – 14.

Baca Juga: Sosialisasi 4 PIlar Kebangsaan, Pancasila Tak Hanya Bersifat Statis Sebagai Ideologi Bangsa

Di babak 16 besar Chico akan ketemu pemenang antara Viktor (Axelsen) dan Lin Chun-Yi.

“Kedua pemain memiliki pola permainan yang berbeda jadi nanti dilihat dulu siapa yang akan dilawan lalu menyiapkan strategi dan kondisi,” katanya usai pertandingan.

“Hari ini saya bisa melalui pertandingan dengan baik dan tanpa cedera. Tadi dari awal coba langsung memegang kendali permainan. Saya pegang setengah ke depan di lapangan jadi bisa mengeluarkan strategi yang sudah disiapkan,” lanjutnya.

Baca Juga: BPJS Ketenagakerjaan Sidoarjo Beri Pemahaman Manfaat Program dan Keagenan Perisai pada Karang Taruna

Menurut Chico, lawan adalah pemain senior yang cukup ulet, tadi ia beberapa kali sulit dimatikan tapi Chico lebih telaten dalam menyerang untuk menembus pertahanan lawan.

“Pastinya mau coba lagi bertanding dengan Viktor tapi saya harus siap siapapun lawannya,” katanya. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat