unescoworldheritagesites.com

Rapat Pleno Hari Kedua, KPU Kota Bekasi Temukan Kesalahan Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 - News

Rapat Pleno Hari Kedua, KPU Kota Bekasi menemukan kesalahan rekapitulasi suara Pemilu 2024, Sabtu (2/3/3024). (FOTO: Dok/Suarakarya.id)

: Di hari kedua rapat pleno rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024 di Kota Bekasi menghadirkan perbaikan kesalahan rekapitulasi suara oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.

"Tadi dijumpai penjumlahan suara PKB untuk pemilihan DPR RI itu tertulis 3.881 suara. Tetapi setelah kami lakukan pembetulan bersama-sama saksi menjadi 3.882 suara," kata Ketua KPU Kota Bekasi, Ali Syifa kepada , Sabtu (2/3/2024).

Ali menjelaskan bahwa perbaikan tersebut menunjukkan bahwa rapat pleno di tingkat kota ini juga memberikan kesempatan untuk melakukan koreksi data jika ditemukan ketidaksesuaian.

Baca Juga: 2.939 Personel Dikerahkan, Polda Metro Jaya Gelar Apel Pasukan Operasi Keselamatan Jaya 2024

"Jadi, semua bisa ada perbaikan sepanjang ada bukti dan data dukungnya," ujarnya.

Ali juga menyebutkan bahwa dalam tahapan rekapitulasi, terdapat perhatian khusus terhadap perolehan suara dari masing-masing kecamatan untuk memastikan akurasi dan keberlanjutan proses. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat