unescoworldheritagesites.com

Pengalaman 105 Tahun di Jerman, Viessmann ke Indonesia Beri Solusi Air Minum di Perumahan dan Mandi Air Hangat - News

Foto: suarakarya.id

:  Penyedia solusi air dan udara global terdepan asal Jerman, Viessmann, telah menghadirkan kualitas hidup terbaik bagi generasi mendatang selama 105 tahun. Saat ini, Viessmann telah mulai membawa wawasan Jerman-nya ke wilayah Asia Tenggara sejak April 2021, termasuk Indonesia.

Melihat peluang besar dan pasar yang prospektif, Viessmann berkomitmen untuk memperkuat kehadirannya dengan terus-menerus memupuk edukasi seputar solusi air.

Komitmen Viessmann di pasar Asia Tenggara diwujudkan melalui rencananya dalam membangun berbagai fasilitas untuk mendukung kebutuhan pasar dan peningkatan produk.

Baca Juga: Pameran Kerajinan Tangan 'Inacraft on October' di JCC Senayan Digelar Hingga 30 Oktober

Alexander Ziehe, Managing Director Southeast Asia dan Oceania Viessmann menyatakan, “Ekspansi Viessmann di Asia Tenggara mencakup pembangunan fasilitas lokal untuk riset dan pengembangan (R&D), jaminan produksi dan kualitas, perluasan portofolio dengan menambah produk lainnya seperti solusi industrial, memperluas jaringan mitra distribusi guna memastikan pertumbuhan yang signifikan, dan meraih pangsa pasar dua digit di wilayah ini.”

Selain peluang yang besar untuk tumbuh, Indonesia sendiri masih menghadapi kesulitan dalam akses terhadap air yang bersih dan aman. Sebuah studi dari UNICEF di awal tahun ini melaporkan bahwa hampir 70% sumber air minum di perumahan Indonesia terkontaminasi limbah tinja. Selain itu, terdapat pula kandungan bakteri E. coli dan zat berbahaya lainnya seperti coliform, klorin dan logam berat, termasuk merkuri, zat besi, arsenik dan seterusnya, seperti yang disampaikan oleh Badan Pusat Statistik.

Baca Juga: BRI Siapkan 4 Skenario Mitigasi Risiko dan Strategi untuk Hadapi Tantangan Ekonomi

“Urgensi inilah yang juga mendorong kami untuk memasuki pasar ini agar dapat membantu meningkatkan kondisi hidup keluarga di Indonesia. Edukasi memainkan peran penting dalam strategi kami untuk membangun pemahaman pasar dan kami berharap dapat berkontribusi lebih banyak lagi. Semua ini sejalan dengan tujuan perusahaan kami dalam menciptakan ruang hidup bagi generasi mendatang,” tambah Alexander.

Foto:
Foto:

Selain keamanan dan kebersihan air itu sendiri, kemudahan juga merupakan faktor penting bagi keluarga menengah ke atas yang tengah bertumbuh pesat di Indonesia. Sudah menjadi hal umum bahwa masyarakat Indonesia lebih suka mandi dengan air hangat. Oleh sebab itu, keluarga menengah ke atas saat ini biasanya melengkapi rumah mereka dengan pemanas air untuk menikmati nyamannya mandi air hangat.

Viessmann mengartikan ini sebagai sebuah potensi besar untuk pangsa pasar pemanas air di Indonesia, dengan tetap mengedepankan keamanan, daya tahan dan efisiensi.

Melalui kegiatan Viessmann Experience Day yang diselenggarakan  hari ini, Viessmann
mendemonstrasikan bagaimana pemurni dan pelembut airnya dapat menghasilkan air yang
bersih dan aman, termasuk membuat air keran menjadi layak minum. Selain memastikan higienitas, solusi air Viessmann juga dapat membantu mengurangi ketergantungan masyarakat terhadap air minum kemasan atau galon, yang sekaligus menawarkan keberlanjutan lingkungan dan efisiensi.

Baca Juga: Sambut Hari Listrik Nasional ke-77, PLN Pacu Penggunaan Kendaraan Listrik di Tanah Air

Selama acara berlangsung, Viessmann juga menyajikan jajaran lengkap pemanas airnya untuk memberikan gambaran yang lebih menyeluruh seputar fitur, material, daya tahan dan kapasitas dari masing-masing produknya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat