unescoworldheritagesites.com

1 RMB Berapa Rupiah? Ketahui Juga Perbedaan kedua Jenis Renminbi CNY dan CNH Sebagai Mata Uang Resmi Tiongkok - News

1 RMB atau Yuan Mata uang Tiongkok (Foto: freepik.com/@xb100)

: 1 RMB berapa rupiah? selalu menjadi pertanyaan banyak orang yang ingin mengetahui nilai tukar uang Tiongkok.

1 RMB atau Renminbi lebih dikenal dengan sebutan Yuan merupakan mata uang resmi Tiongkok.

Meskipun sering kali digunakan secara bergantian, sebenarnya terdapat perbedaan antara Yuan dan Renminbi (RMB).

Baca Juga: Petinju Kelas Berat Inggris Ini Jagokan Terence Crawford akan Kalahkan Errol Spence Jr, Apa Alasannya?

"Yuan" berperan sebagai penyebutan satuan atau nilai barang, sedangkan "RMB" adalah nama mata uangnya secara keseluruhan.

Secara lebih rinci, ada dua jenis Renminbi, yaitu CNY dan CNH. CNY merujuk pada Yuan Tiongkok yang diperdagangkan di pasar dalam negeri, sementara CNH mengacu pada Yuan China yang diperdagangkan di pasar luar negeri.

Ketika hendak melakukan transaksi keuangan dengan mata uang asing, penting untuk memahami perbedaan kurs jual dan kurs beli, tergantung dari arah transaksi yang akan dilakukan.

Jika menukarkan Rupiah ke Yuan, maka yang berlaku adalah kurs beli begitu juga berlaku sebaliknya. Namun, perlu diingat bahwa nilai kurs mata uang selalu mengalami perubahan.

Baca Juga: Anggota DPR: Tahun 2025 Total Transaksi Digital di Indonesia Lebih dari Rp 2.190 Triliun

Oleh karena itu, disarankan untuk selalu memeriksa nilai tukar terkini pada sumber yang terpercaya dan memperbaharui informasi tersebut secara berkala.

Salah satu sumber terpercaya untuk memperoleh informasi nilai tukar adalah laman resmi Bank Indonesia.

Pada Jumat, 14 Oktober 2022, nilai tukar 1 RMB atau 1 Yuan terhadap Rupiah dapat ditemukan pada tabel kurs jual, di mana 1 Yuan setara dengan 2.145,88 Rupiah.

Artinya, jika ingin menukarkan uang senilai 100 Yuan, maka diperlukan sekitar 214.588 Rupiah.

Sementara itu, jika ingin menukarkan Yuan ke Rupiah, dapat merujuk pada kurs jual yang menunjukkan nilai 1 Yuan sebesar 2.124,29 Rupiah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat