unescoworldheritagesites.com

Jelang Konferprov PWI Jaya, Kesit dan Iqbal Sama-Sama Optimistis Terpilih - News

Momen silaturahmi Halal Bihalal Idul Fitri 1445 hijriah yang digelar  kandidat Ketua PWI Jaya  Kesit B Handoyo- Theo M Yusuf  di Resto Playmaker, Gedung JB Jalan H Agus Salim, Kebon Sirih, Jakpus, Rabu (17/4/2024) dihadiri  ratusan voter para senior dan yunior  anggota  PWI Jaya.

 



: Sepekan jelang Konferprov PWI Jaya, dua kandidat ketua PWI Jaya, Kesit B Handoyo dan Iqbal Muhamad Irsyad sama-sama optimistis mendapat dukungan dari pemilih (voter) di ajang Konferprov PWI Jaya di lantai 22 Gedung Ali Sadikin Komplek Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (25/4/2024).

Keyakinan dua calon pimpinan organisasi wartawan tertua di DKI Jakarta, Kesit B Handoyo dan Iqbal Muhamad Irsyad itu setelah masing-masing menggelar pertemuan bertajuk halal bihalal Idul Fitri 1445 hijriah sekaligus konsulidasi  pemenangan di hari yang berbeda.

Kesit mengundang ratusan wartawan senior dan junior di Resto Playmaker lantai 1 Gedung JB Tower, Jalan Agus Salim, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (17/4/2024).

Baca Juga: PWI Jaya Tetap Gelar Anugerah Jurnalistik MHT 2021 & PWI Jaya Award


Sedangkan Iqbal Muhamad Isyad menyelenggarakan event yang sama sehari sebelumnya,  di RM Padang Sari Udang di Jalan Wolter Munginsidi, Kebayoran Baru, <span;>Selasa (16/4/2024). Hadir puluhan wartawan senior dan para jurnalis muda.

Kesit yang populer sebagai komentator sepakbola itu, menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan dukungan dari para senior dan wartawan junior pada momen Halal Bihalal, serta pemantapan dukungan ini.

"Terima kasih kepada para senior dan rekan-rekan wartawan yang berkenan hadir di acara Halal Bihalal. Dalam momen ini saya dan saudara Theo M Yusuf mohon dukungan dan suportnya dari para senior dan rekan- rekan wartawan yang hadir di sini. Kami berharap para senior dan rekan-sejawat memilih kami pada konferprov nanti ," ujar Kesit saat menyampaikan sambutannya.

Baca Juga: MHT Award Agenda Andalan PWI Jaya Di 2021


Kesit bertekad memimpin PWI Jaya periode 2024- 2029 dengan mengedepankan  menjaga marwah organisasi  dan memperluas kolaborasi dengan semua pihak, eksekutif Pemprov DKI Jakarta, legislatif DPRD DKI, TNI/ Polri dan lembaga yudikatif  sehingga organisasi ini dapat menjadi berjalan dengan baik.

 

Acara Halal Bihalal Idul Fitri 1445 hijriah yang digelar calon  Ketua PWI Jaya  Iqbal M Irsyad yang digelar  Calon Ketua PWI Jaya  Iqbal  M Irsyad di  RM Sari Udang, Jalan Wolter Munginsidi, Jakarta Selatan, Selasa (16/4/2024).
Acara Halal Bihalal Idul Fitri 1445 hijriah yang digelar calon Ketua PWI Jaya Iqbal M Irsyad yang digelar Calon Ketua PWI Jaya Iqbal M Irsyad di RM Sari Udang, Jalan Wolter Munginsidi, Jakarta Selatan, Selasa (16/4/2024).



Sementara itu, di acara  Iqbal M Irsyad juga dihadiri puluhan wartawan senior dan yunior menyatakan bahwa tim pemenangan dan penggalangan suara terus meyakinkan para generasi muda PWI Jaya yang sudah masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk memilih Iqbal M Irsyad.

"Saya tidak ambisi menjabat sebagai Ketua PWI Jaya. Tetapi saat ini ada peluang berkompetisi secara fair menjadi Ketua PWI Jaya. Ya saya maju. Bismillah saja," ucap Iqbal.

Baca Juga: Seminar virtual PWI Jaya: Menatap New Media Di Era Pandemi

 

Sebelum menyatakan diri maju berkompetisi menjadi Ketua PWI Jaya, Iqbal mengaku telah sowan atau mengunjungi para senior PWI Jaya, meminta dukungan dan saran-sarannya.

Ia bersama jajaran pengurus lainnya siap bekerja keras memajukan organisasi, khususnya membawa kemajuan, utamanya kesejahteraan wartawan di Jakarta.

"Semaksimal mungkin kami nanti akan menjaga marwah PWI Jaya, dan menjadikan baromater bagi teman- teman PWI di daerah," tutur Iqbal.

Sebanyak 430 an wartawan yang telah tercantum dalam DPT yang disahkan oleh PWI Pusat.

Ketua dan jajaran  PWI Jaya lima tahun kedepan  memiliki pekerjaan rumah (PR) yang tidak ringan di era digitalisasi ini. ***


Terkini Lainnya

Tautan Sahabat