unescoworldheritagesites.com

Aturan Kenakan Masker di Balai Kota Solo Dicabut - News

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka  (Endang Kusumastuti)

: Mulai hari ini, Rabu (4/1/2023), di lingkungan Balai Kota Solo, boleh tidak mengenakan masker. Aturan itu menyusul dicabutnya PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) di Solo.

"Copot saja tidak apa-apa sesuai SE (Surat Edaran) kemaren ya tapi kalau badannya merasa tidak enak tidak apa-apa, dirumah dan pakai masker," jelas Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka di Balai Kota Solo.

Tetapi aturan diperbolehkan melepas masker tersebut belum berlaku di sekolah-sekolah. Karena, di sekolah masih banyak anak-anak kecil sehingga masih dianjurkan untuk mengenakan masker.

Baca Juga: Intip Pesona Wisata Pantai Menganti Kebumen

"Aturan lepas masker nanti bertahap, diterapkan di balaikota dulu. Di sekolah masih banyak anak kecil tapi aman, tenang saja," jelasnya lagi.

Meski aturan mengenakan masker dihapus, tapi putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengingatkan agar masyarakat tetap memakai masker di tempat keramaian.

"Intinya bisa mengukur masing-masing enak badan dan tidak enek badan. Sekolah tetap dianjurkan, tapi kita tetap koordinasikan dengan wali murid lepas masker saya kira aman-aman saja," katanya.

Baca Juga: Ajak Keluarga Berwisata ke Cimory Dairy Land Puncak Bogor

Dirinya mengatakan saat ini di lingkungan balaikota tidak ada lagi pengecekan suhu. 

"Tidak ada, kesadaran kita jika tidak enak badan dirumah saja, kalau mau tetap beraktivitas tetap pakai masker. Kita tahu lah keadaan di Kota Solo seperti apa, ya belum yakin ya jangan copot masker," katanya lagi.

Sebelumnya, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Solo, Ahyani mengatakan dengan dicabutnya PPKM maka pengawasan di lapangan tidak seketat dulu. 

Baca Juga: Realisasi Kinerja Kemenhub 2022 Capai 97,69 Persen, Raihan PNBP Lampaui Target

"Sanksi tidak seberat dulu. Sekarang ketentuan vaksinasi juga tidak seperti dulu, tapi kesadadan untuk membangun imunitas," pungkasnya. ***

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat