unescoworldheritagesites.com

Managemen KAI Daop 8 Lakukan Inspeksi Dari Stasiun Mojokerto Hingga Stasiun Surabaya Gubeng - News

Jajaran KAI Daop 8 Surabaya saat memeriksa rel di antara Stasiun Mojokerto dan Gubeng

: Managemen KAI Daop 8 Surabaya melakukan inspeksi dari Stasiun Mojokerto hingga Stasiun Surabaya Gubeng, menggunakan Lori Inspeksi. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh EVP KAI Daop 8 Surabaya, Heri Siswanto, yang diikuti unit operasional hingga unit pelayanan.

Menurut Manajer Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, inspeksi ini dilakukan untuk mengantisipasi cuaca yang ekstrim dan memastikan prasarana pendukung perjalanan kereta api dalam kondisi baik.

"Ada 8 stasiun KAI di wilayah Daop 8 yang menjadi objek pemeriksaan pelayanan, fasilitas dan pelaksanaan protokol kesehatan, serta prasarana pendukung perjalanan kereta api seperti jalur, jembatan, wesel," ujarnya, Senin (4/7/2022).

Baca Juga: ETLE Diterapkan, Begini Nasib Emak Yang Tutupi Plat Nomor Pakai Celana Dalam

Inspeksi juga dilakukan untuk mencari potensi bahaya di sepanjang jalur kereta, termasuk di Stasiun Mojokerto, Tarik, Kedinding, Krian, Boharan, Sepanjang, Wonokromo, dan Surabaya Gubeng.

Menurut Luqman, pemeriksaan sebetulnya sudah dilaksanakan setiap hari oleh unit-unit bersangkutan di setiap wilayah kerjanya. Tapi untuk menjamin keselamatan perjalanan kereta api, Management Daop 8 yang dipimpin oleh EVP Daop 8 Surabaya tetap memandang perlunya dilakukan pemeriksaan menggunakan lori inspeksi.

KAI Daop 8 ingin memastikan secara langsung bahwa pemeliharaan dan pengendalian resiko keselamatan sudah dilaksanakan dengan baik dan handal terutama dalam menghadapi cuaca ekstrim yang sebentar panas dan tiba tiba hujan.

Baca Juga: Pendeta Saifudin Ibrahim Sudah Sering Dapat Balasan Karena Hina Agama Islam Dan Nabi Muhammad SAW

Menurut Luqman Arif, hasil pemeriksaan pada hari ini menyimpulkan bahwa keseluruhan jalur mulai Stasiun Mojokerto hingga Stasiun Surabaya Gubeng dinyatakan aman. Beberapa aspek turut dicek mulai dari rel, keamanan kanan kiri jalur dari potensi pohon tumbang, perlintasan kereta hingga potensi gangguan dari oknum yang masih beraktivitas di jalur kereta api.

Selain upaya-upaya KAI dalam menjaga perjalanan kereta api, pihaknya juga berharap kepada masyarakat untuk menjadi bagian dalam menjaga perjalanan kereta api. Mereka diminta untuk senantiasa mengingatkan kepada oknum yang masih beraktifitas di sekitar jalur KA, terlebih pada musim libur sekolah ini dan disiplin saat melintasi perlintasan sebidang.

"Secara umum semua fasilitas prasarana perkeretapian dan keselamatan perjalanan kereta api dalam kondisi baik, adanya temuan terkait fasilitas pelayanan yang tidak baik atau berfungsi segera menjadi perhatian untuk segera dilakukan perbaikan," ujarnya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat