unescoworldheritagesites.com

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Kembali Berpijak di Punggung Dejan/Gloria untuk Meraih Tiket Semifinal - News

Pasangan ganda campuran Indonesia Rinov/Pitha melaju ke semifinal Malaysia Masters 2024.

SUARKARYA.ID: Dua kali dalam sepekan ini, pasangan ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus berpijak di punggung kompatriotnya Dejan Ferdinyansyah/Gloria Emanuelle Widjaja untuk meraih tiket semifinal.

Pekan lalu di ajang Thailand Masters 2024, di babak perempat final Rinov/Pitha menyingkirkan Dejan/Gloria dengan dua gim langsung 21 – 19, 23 – 21.

Kini di turnamen Malaysia Masters 2024 yang berlangsung di Axiata Arena Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (24/5/2024) Rinov/Pitha kembali menyingkirkan Dejan/Gloria di babak perempat final dengan rubber gim 21 – 9, 18 – 21, 21- 8.

Baca Juga: Bursa Pariwisata Jawa Timur, KAI Daop 8 Tawarkan Diskon Tiket Naik Kereta Api

Apa boleh buat, undian grup yang menempatkan kedua pasangan di jalur yang sama membuat mereka harus berjibaku bila sampai di babak delapan besar.

“Bersyukur bisa menang dan maju ke semifinal, meskipun sebenarnya saya tidak dalam kondisi fit. Hanya lawan sepertinya juga lagi tidak enak bermain, sehingga kami bisa leluasa bermain dan menang,” kata Rinov.

“Setelah ini kami akan absen dari Singapura Open untuk persiapan ke Indonesia Open. Saya akan lebih fokus ke kesehatan dulu. Kami mau peak-nya di Olimpiade Paris. Jadi harus bisa menjaga kondisi tubuh agar jangan sampai cedera yang lebih parah lagi,” lanjut Rinov lagi.

Hal yang sama diungkaplan Pitha Haningtyas Mentari. Menurut dia kemenangan ini tidak lepas dari kerja keras Rinov di lapangan.

Baca Juga: Penggemar Kuliner Nusantara dan Western, Alamama Resto Solo Bisa menjadi Pilihan

“Bersyukur bisa maju ke semifinal lagi. Hal itu tidak lepas dari usaha dan penampilan Rinov di lapangan. Saya apresiasi penampilan Rinov. Meskipun sangat tidak 100 persen, dia bisa melawan dirinya sendiri untuk tampil maksimal,” katanya.

“Untuk menghadapi pertandingan semifinal besok, kami tentu siap dan semoga dimampukan bisa menyelesaikan pertandingan dengan kemenangan. Mau siapa pun lawannya, pasangan Denmark atau China, kami siap,” tegas Pitha. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat