unescoworldheritagesites.com

Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Lakukan Sidak ke Sejumlah SPBU Sorong - News

Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Lakukan Sidak ke Sejumlah SPBU Sorong  (Pertamina Patra Niaga Papua Maluku)

: Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku gelar Sidak pada sejumlah SPBU di Kota Sorong Kamis (18/4/2014) Papua Barat Daya.

Kegiatan itu digelar  untuk memastikan kelancaran arus balik Lebaran 2024.

Sidak dilakukan oleh Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku, Sunardi didampingi tim manajemen.

Baca Juga: Anggota DPR RI Robert Joppy Kardinal: Pemda Tak Berniat Selesaikan Rudapaksa dan Eksploitasi Anak di Sorong

Tim ini  melakukan sidak di beberapa SPBU di sekitar Kota Sorong pada Kamis.

Pada sidak tersebut, Sunardi memastikan bahwa pasokan BBM dalam kondisi aman dan terpantau lancar di beberapa SPBU Kota Sorong.

“Kondisi sekarang dalam situasi aman, kami sudah lakukan antisipasi jika nanti adanya kenaikan permintaan BBM, akan kami adakan penambahan pasokan BBM,” ujar Sunardi.

Baca Juga: Selama Ketidakpastian yang Tinggi Saat Ini Menko Airlangga Berharap Sektor Retail jadi Tulang Punggung Perekonomian Nasional

Selain itu, untuk memastikan kualitas dan kuantitas BBM di SPBU Kota Sorong, Pertamina meningkatkan intensitas pengecekan SPBU di lapangan.

Tim  melaksanakan Quality and Quantity (QQ) Control melalui uji tera dan pengecekan sarana dan fasilitas dispenser SPBU.

"Selain untuk memastikan pelayanan prima yang diberikan SPBU, Pertamina juga terus berkomitmen. Komitmen untuk melindungi konsumen agar mendapatkan BBM dengan takaran akurat dan kualitas terbaik melalui pengecekan fisik, dispenser dan uji tera," tambahnya.

Sunardi menegaskan,  pengecekan sarana fasilitas SPBU dan penambahan pasokan BBM tersebut diharapkan secara maksimal.

Baca Juga: Penjaringan Calon Wali Kota Solo dari PDIP Diminati Kader Internal dan Eksternal

Ini  beriringan dengan pengawasan di lapangan.

Sehingga pihaknya terus berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi, Pemerintah Daerah, serta aparat agar penggunaan BBM terutama BBM subsidi bisa lebih tepat sasaran.

"Selain menggandeng Pemprov, Pemda, dan aparat untuk melakukan pengawasan, kami juga turut mengajak masyarakat. Ini  untuk ikut mengawasi penggunaan BBM tepat sasaran. Jika masyarakat menemukan adanya penyalahgunaan dalam distribusi BBM terutama BBM subsidi, agar dapat dilaporkan ke pihak berwenang,” imbuh Sunardi.

Seperti diketahui, sesuai dengan SK Kepala BPH Migas No. 04/PJBT Tahun 2020 mengenai pengendalian penyaluran Jenis BBM Tertentu telah diatur untuk kendaraan pribadi roda empat maksimal 60 liter per hari, angkutan umum orang / barang roda empat maksimal 80 liter per hari dan angkutan umum orang / barang roda enam maksimal 200 liter per hari.

Baca Juga: Pengguna Kendaraan Listrik Bertambah, SPKLU PLN UID Jatim Laris Manis di Momen Lebaran

Sunardi pun turut menghimbau kepada masyarakat agar dapat menggunakan BBM sesuai peruntukkannya, dan bijak memilih BBM sesuai spesifikasi mesin kendaraan.

Pihaknya mengapresiasi masyarakat yang sudah paham tentang pemilihan BBM sesuai spesifikasi kendaraannya.

Termasuk  yang dapat menggunakan BBM sesuai kebutuhan, tidak melakukan kecurangan.

Baca Juga: Pertamina Jamin Ketersediaan BBM dan LPG Selama Puncak Arus Balik Lebaran 2024 Aman

"Kami berpesan kepada operator dan beberapa pemilik SPBU yang merupakan garda terdepan dalam memasarkan produk Pertamina semoga dapat amanah dalam melaksanakan pekerjaannya,” ujar Sunardi.

Untuk informasi lebih lanjut terkait produk dan layanan Pertamina serta Subsidi Tepat maupun pengaduan lainnya, masyarakat dapat mengecek akun media sosial @Pertamina serta menghubungi Pertamina Call Center 135. ***
[Commrel & CSR]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat