unescoworldheritagesites.com

Mantul, Safari Ramadhan KKP Melalui BKIPM Luncurkan Quality Assurance Di Kampung Bandeng - News

Safari Ramadhan Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono didampingi Plt BKIPM Hari Maryadi di Kampung Nelayan di Gresik Jatim (BKIPM)


:  Melanjutkan kegiatan kunjungan Safari Ramadhan kampung nelayan di pesisir Pantai Utara Jawa, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono didampingi Hari Maryadi, Plt Kepala Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) meluncurkan Quality Assurance (QA) Kampung Bandeng di Gresik, Jawa Timur pada Kamis (21/4/2022).

Menteri Trenggono memastikan memberikan dukungan penuh, baik pendampingan maupun teknologi budidaya sehingga hasil panen bandeng bisa terus meningkat.

“Kampung budidaya ini menjadi salah satu contoh kampung budidaya yang harapannya dapat menyejahterahkan masyarakat. Kita harus perkuat komoditas andalan di sini yaitu ikan bandeng. Targetnya kuantitas area yang sudah ada tidak boleh berkurang dan harus terus bertambah,“ terang Menteri Trenggono.

Baca Juga: Lega Dan Haru, Saat UMKM Perikanan Ambon Terima Sertifikat CPIB Dari KKP Melalui BKIPM Ambon

Sebagai salah satu produsen ikan bandeng terbesar di Indonesia, volume bandeng Kabupaten Gresik pada tahun 2020 sebesar 87.119 ton dari total produksi perikanan budidaya sebesar 138.578 ton. Adapun total luas area budidaya seluas 28.000 Ha.

Secara keseluruhan, produksi bandeng Gresik lebih dari 87 ribu ton per tahun atau setara Rp1,4 triliun. Sedangkan jumlah pelaku usaha budidaya bandeng di Kecamatan Ujung Pangkah sebanyak 1.713 orang, 86 diantaranya berada di Desa Pangkah Wetan.

Baca Juga: Kunjungan Di Pemalang, KKP Genjot Ekspor Produk Perikanan, Melalui BKIPM Bagikan 247 Sertifikat CPIB

Sesuai dengan arahan Menteri Trenggono, Plt Kepala BKIPM Hari menyatakan rangkaian kunjungan kerja lapangan Ramadhan 1443 H Menteri KKP ditujukan untuk melihat langsung potensi sumber daya perikanan, hambatan dan kendala dalam pelaksanaan program terobosan KKP di sektor perikanan budidaya ataupun perikanan.

“Target BKIPM ke depan adalah ikan dan produk perikanan yang diproduksi/ditangkap dan diolah bebas hama penyakit ikan ber berbahaya, memenuhi syarat mutu dan berorientasi ekspor,” kata Hari di sela acara mendampingi Menteri Trenggono.

Di acara ini, Menteri Trenggono didampingi Hari juga menyerahkan 289 sertifikat CPIB(Cara penanganan ikan yang baik), 28 sertifikat HACCP (Hazard analitical critical control point) serta 6 sertifikat CKIB (Cara karantina ikan yang baik) kepada pelaku usaha UMKM dan suplier perikanan.

Sementara itu Kris Budihardjo, Ketua Umum Rumah Kreasi Indonesia Hebat (RKIH) mengapresiasi Safari Ramadhan KKP serta pemberian sertifikat CPIB kepada UMKM/supplier yang didahului dengan sosialisasi dan pelatihan.

"Hal ini dapat menumbuhkan kebanggaan dan kepercayaan diri pelaku usaha perikanan mikro kecil menengah dalam berbisnis serta memenuhi standar mutu internasional. Juga bisa digunakan untuk kepentingan kredit perbankan", tutur Kris.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat