unescoworldheritagesites.com

Woko Channel Laporkan Akun Reuploader, Pemiliknya Langsung Minta Maaf - News

Salah satu episode Woko Channel  (Woko Channel)


: Woko Channel yang karya komedi situasi  berbahasa kas Jawa Timurannya semakin digemari orang, mulai dimanfaatkan oleh pihak lain. Salah satunya dengan melakukan re upload video YouTube tanpa izin.

Kali ini, Managemen Woko Channel menindaklanjuti akun YouTube yang telah melakukan re upload video karya mereka. "Admin Woko Channel sudah melaporkan ke YouTube," ujar Reza Purwoko, produser sekaligus salah satu dari 4 pemilik Woko Channel tersebut, dalam YouTube BTS Woko Channel.

Sang pemilik akun Youtube itu akhirnya menghubungi dirinya dan meminta maaf. Tapi tak sudah terlambat.  YouTube sudah terlanjur melakukan Takedown terhadap akun milik pelaku re upload tersebut.

Baca Juga: Woko Channel Awalnya Diejek Orang, Kini Malah Pada Minta Diajak Gabung

Menurut Purwoko, managemen Woko Channel sudah memaafkan ulah pelaku tersebut. Tapi pihaknya tak bisa memenuhi permintaan untuk mengembalikan akun yang sudah terlanjur Takedown tersebut.

Kepada para pemilik akun YouTube yang lain, Reza Purwoko sebetulnya tidak mempersoalkan kalau ada pihak yang hendak melakukan re upload karya Woko Channel. Tapi yang bersangkutan harus izin dulu, karena semua ada hitungannya.

Mukidi alias Heri Candra yang juga pemilik Woko Channel, ikut geram atas ulah pihak yang tega melakukan re upload semaunya sendiri. Padahal, kata dia, memproduksi setiap episode-nya susahnya minta ampun, karena kerap terbentur beragam kendala.

Baca Juga: Woko Channel Makin Populer, Ini Profil Pak No Galino Yang Bikin Penontonnya Penasaran

Dia kemudian menyebut soal agenda syuting hari ini yang tertunda karena faktor cuaca. Para kru yang sudah terlanjur datang ke lokasi syuting, akhirnya tak bisa bekerja.

Padahal, kata dia, banyak penggemar yang sudah menunggu dan selalu menanyakan kepadanya ketika mereka terlambat mengupload sebuah karya. "Reupload boleh saja, tapi ada hitungannya," ujarnya.

Ungkapan kekecewaan atas para reuploader tanpa izin ini juga disesalkan pemeran Pak Ndut yang bernama asli Sutrisno Agung.

Baca Juga: Woko Channel Tak Kunjung Upload, Netizen Pertanyakan Bubar Atau Lanjut

"Tolong jangan diteruskan. Kalau kita laporkan, lalu akunnya di Takedown seperti yang sekarang, akhirnya menyesal sendiri," ujarnya.

Upaya pelaporan yang berujung Takedown akun YouTube ini bukan tanpa alasan. Karena yang dilakukan re uploader itu bukan semata untuk kepentingan pribadi. Kalau ditayangkan di YouTube, kata dia, sudah bisa dipastikan tujuannya untuk komersial.

Jajaran Woko Channel, meminta agar kerja keras mereka yang sudah jatuh bangun dan kerja keras membangun Woko Channel hingga menjadi seperti sekarang, tidak begitu saja dimanfaatkan orang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat