unescoworldheritagesites.com

Bos SIDO Irwan Hidayat Raih ASEAN Outstanding Entrepreneur Lifetime Achievement - News

Bos SidoMuncul, Irwan Hidayat dinobatkan Masyarakat Ekonomi ASEAN yang diinisiasi Co Chairs and Exco of The Asean Economic Club Dino Patti Djalal, berhak mendapatkan apresiasi award:  (AG Sofyan )

: Bos SidoMuncul atau SIDO, Irwan Hidayat dinobatkan oleh Masyarakat Ekonomi ASEAN berhak mendapatkan apresiasi penghargaan dengan nama "ASEAN Outstanding Entrepreneur Lifetime Achievement", di Hotel Le Meredian, Sudirman, Jakarta, Kamis (11/5/2023).

Co Chairs and Exco of The Asean Economic Club Dr Dino Patti Djalal pada kesempatan itu menetapkan Direktur Marketing PT Industri Jamu dan Farmasi Tbk SidoMuncul Irwan Hidayat sebagai penerima penghargaan tertinggi kepada warga negara ASEAN yang telah memberikan dampak nyata pada mata pencaharian masyarakat di wilayah ASEAN dan diakui secara luas telah menciptakan merek lokal kompetitif yang kuat untuk produknya dan menunjukkan kewirausahaan yang tangguh dan patut dicontoh dan diteladani serta menjadi inspirasi bagi pelaku usaha lainnya'di kawasan Asia Tenggara dan dunia.

Total, ada 12 penerima penghargaan tersebut, dan Irwan Hidayat menjadi satu-satunya pengusaha Indonesia yang menerima apresiasi tersebut. Sedangkan yang lainnya berasal dari luar Indonesia.

Baca Juga: Irwan Hidayat: Komitmen Dan Keyakinan Mendahului Keberhasilan

Pads kesempatan itu, Irwan Hidayat mengucapkan rasa syukur kepada Tuhsn dan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan oleh masyarakat ekonomi ASEAN kepada SidoMuncul sebagai entitas bisnis yang berkontribusi bagi kesehatan masyarakat Indonesia. Bahkan juga kawasan Asia Tenggara dan dunia internasional.

"Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Saya menerima award ini dengan rasa syukur kepada Tuhan. Penghargaan ini bisa diraih berkat team work dari seluruh keluarga, serta seluruh karyawan SidoMuncul yang kreatif dan militan,” ujar Irwan kepada kepada .

Teristimewa, Irwan merupakan satu-satunya pelaku usaha di Tanah Air yang berhasil menyabet penghargaan tersebut.

Baca Juga: SidoMuncul Ikuti Open House Expo, Irwan Hidayat: Apresiasi Edukasi Efektif BPOM Jadikan Konsumen Cerdas

Tidak hanya kredibel dan mendapatkan kepercayaan publik, Irwan pun dinilai mampu mendorong perusahaan tetap dinamis dan inovatif. Utamanya, dalam melewati masa-masa sulit saat Indonesia mengalami tsunami  pandemi Covid-19.

Sulung dari 5 bersaudara generasi kedua SidoMuncul yang sekarang sama-sama membesut perusahaan jamu dan farmasi terbesar serta termodern ini, yakni Irwan Hidayat, J Sofjan Hidajat, Johan Hidayat, Sandra Hidayat dan David Hidayat ini mengaku bahwa kesuksesan dengan pencapaian prestasi ini merupakan hasil kerja sama yang kompak, guyub rukun, dan solid semua tim di perusahaan dengan kode emiten SIDO ini. 

"Dari mulai owner, Direksi, karyawan, mitra kerja pemerintah, swasta, dan teman-teman media serta pemegang saham yakni masyarakat karena SidoMuncul adalah perusahaan publik telah berkontribusi bagi perkembangan dan kemajuan perusahaan kebanggaan Indonesia ini," tegas Irwan Hidayat.

Baca Juga: 34 Daftar Lagu Daerah Nusantara Lengkap Dengan Asal Daerahnya

"Kalau tanpa dukungan dari semua karyawan jujur saya dan adik-adik saya, pastinya nggak akan dapat keberuntungan ini. Yang tak lain karena team work  yang kompak, guyub rukun, dan solid. Ya 4 adik saya dan seluruh karyawan. Jadi ini bukan karena kerja satu orang, tapi team work," imbuh arsitek dibalik produk SidoMuncul ini terpopuler dan dipercaya masyarakat ini. 

Dari 7 kategori penganugerahan yang diberikan pada malam penganugerahan ASEAN Leadership and Partnership Forum tahun 2023 ini, Indonesia juga mendapatkan dua penghargaan untuk dua tokoh nasional.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat