unescoworldheritagesites.com

Sentra Vaksinasi DPW NU DKI Dan Gerindra Diminati Warga - News

Gubernur DKI Anies Baswedan  meninjau kegiatan vaksin DPW NU Partai Gerindra di kediaman Wakil Ketua DPRD M Taufik Jalan SD Lama, Pondok Rangon, Cipayung, Jakarta Timur,Sabtu (14/8/2021).

JAKARTA:  Kegiatan vaksinasi DPW Nahdlatul Ulama (NU) DKI Jakarta dengan Partai Gerindra dihadiri Gubernur DKI Anies Baswedan, Wakil Gubernur A. Riza Patria dan Wali Kota Jakarta Timur M Anwar berjalan lancar, Sabtu (14/8/2021).

Ratusan warga berbondong-bondong mendatangi lokasi vaksinasi di kediaman Bendahara DPW NU DKI Jakarta M Taufik di Jalan SDN Lama, Pondok Ranggon, Cipayung, Jakarta Timur

Warga yang divaksin tampak gembira. Pasalnya, usai divaksin warga mendapatkan bingkisan sembako dan makanan kotak yang disediakan panitia. Vaksinasi ini akan terus digelar sesuai ketersediaan vakasin.

Gubernur Anies mengapresiasi kegiatan positif yang dilakukan DPW NU DKI Jakarta dalam rangka mentuntaskan target vaksinasi 11 juta warga, dari sebelumnya 8,8 juta.

"Kegiatan ini ikhtiar kita bersama untuk membangun kolaborasi dengan semua pihak dalam menyehatkan warga Jakarta di tengah pandemi Covid-19  ini. Yang kita vaksin itu bukan hanya warga Jakarta, diluar Jakarta pun kita vaksin," kata Anies.

Wagub Ariza menambahkan, saat ini sudah sekitar 8,3 juta warga Jakarta yang divaksin. Artinya, sudah melewati target 8,8 juta. Dan sekarang, target bertambah menjadi 11 juta warga dan itu optimis tercapai.

"Sesuai data, saat ini Jakarta sudah masuk zona hijau Covid-19. Namun demikian, kami tetap menghimbau agar warga tetap waspada. Dan kalau tidak perlu, kami sarankan tetap di rumah saja untuk menekan penularan Covid-19," kata Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta ini.

M. Taufik yang juga Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta menjelaskan sentra vaksinasi ini berlangsung berkat kolaborasi DPW NU DKI-Partai Gerindra dan Pemkot Jakarta Timur selaku penyedia vaksin.

"Hari ini saja sudah hampir 300 an warga yang divaksin. Dan kami akan melanjutkan Minggu besok. Ini kolaborasi kami dengan Pemkot Jakarta Timur.

Tujuannya, kami ingin membantu Pemprov DKI untuk memvaksinasi seluruh warga Jakarta," tutur M Taufik. Ia mengharap warga Jakarta tidak ragu untuk menjalani vaksinasi agar seluruh masyarakat tercipta herd immunity atau kekebalan kelompok.

"Bila kekebalan kelompok masyarakat terwujud, maka seluruh warga bisa beraktifitas agar ekonomi bergerak, dan kesejahteraan terwujud," kata M Taufik yang juga Wakil Ketua DPRD ini. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat