unescoworldheritagesites.com

Tingkatkan Sinergitas, BPJS Ketenagakerjaan Gresik Lakukan Kunjungan CRM ke PT Smelting - News

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Gresik, Bunyamin Najmi (tengah) saat kunjungan CRM di PT Smelting

: BPJS Ketenagakerjaan kembali melakukan kunjungan Customer Relationship Management (CRM) dalam rangka meningkatkan hubungan baik dengan perusahaan platinum.

Kali ini kunjungan CRM BPJS Ketenagakerjaaan Cabang Gresik untuk memperkuat sinergitas terhadap pelayanan kepesertaan ini, dilakukan di PT Smelting. Perusahaan ini sudah menjadi mitra BPJS Ketenagakerjaan.

Dalam kunjungan CRM pada Senin (4/3/2024) tersebut, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Gresik, Bunyamin Najmi yang didampingi Case Manager Ratna, dan Account Representative, Amal, diterima oleh Manager PT Smelting, Sapto Hadi Prayitno.

Baca Juga: Dialog Ketenagakerjaan Samakan Persepsi Penggunaan TKA, PKWT dan Alih Daya untuk NTB

Kedua belah pihak sepakat melakukan kerjasama program Gerakan Nasional Sertakan (Sejahterakan Pekerja Sekitar Anda). Melalui gerakan ini, BPJS Ketenagakerjaan mengajak seluruh pekerja formal atau Penerima Upah (PU) untuk turut peduli terhadap perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan para pekerja BPU yang ada di sekitar mereka.

"Kami berharap, PT Smelting Gresik ikut aktif memberi perlindungan bagi para pekerja rentan yang berada di sekitar perusahaan atau di sekitar tempat tinggal para karyawannya," ujarnya.

Pihaknya juga meminta perusahaan untuk mengalokasikan dana CSR dalam wujud perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi pekerja rentan dan pekerja informal, dengan membayarkan premi untuk perlindungan 2 program yaitu jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian.

Baca Juga: Bertemu Mahasiswa Penerima Manfaat, Pj Gubernur DKI Jamin KJMU Tetap Berjalan

Dalam kesempatan yang sama, Bunyamin Najmi mendorong mereka untuk tetap meningkatkan cakupan kepesertaan di PT Smelting yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

Manager PT Smelting, Sapto Hadi Prayitno menyampaikan terima kasih atas kunjungan yang telah dilakukan BPJS Ketenagakerjaan, dan siap membantu memperluas perlindungan sosial ketenagakerjaan bagi pekerja di wilayahnya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat