unescoworldheritagesites.com

BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Darmo dan PENS Sepakat Lindungi Mahasiswa Magang dan Ekosistem Kampus - News

Imron Fatoni selaku Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Darmo (kiri) dan Aliridho Barakbah selaku Direktur PENS usai penandatanganan kesepakatan

: BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Darmo dan Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) melakukan kerja sama terkait penyelenggaraan program jaminan sosial ketenagakerjaan bagi mahasiswa magang dan ekosistem kampus.

Penandatanganan Nota Kesepakatan Bersama ini dilakukan oleh Imron Fatoni selaku Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Darmo dan Aliridho Barakbah selaku Direktur PENS, pada Kamis (6/7/2023).

Penandatanganan kesepakatan bersama ini juga dilakukan demi terwujudnya perlindungan dasar atau Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, bagi semua tenaga kerja. Mulai dari tenaga kerja formal maupun informal di lingkungan Politeknik Elektronika Negeri Surabaya.

Baca Juga: Bersama Immanuel Ebenezer, Prabowo Mania Jatim Turun Gunung

Perlindungan yang diberikan itu berupa perlindungan dari resiko kecelakaan kerja dan resiko kematian bagi para mahasiswa magang dan ekosistem PENS.

Hanya dengan membayar iuran Rp16.800, para mahasiswa peserta magang dan ekosistem PENS sudah bisa menjadi BPJS Ketenagakerjaan program Bukan Penerima Upah (BPU).

Mereka diikutkan dalam program Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan program Jaminan Kematian (JKM). “Manfaatnya yang akan mereka terima nantinya, sangat besar," ujar Imron Fatoni.

Baca Juga: JCC 2023, Bank Indonesia KPW Jatim Targetkan Transaksi Rp18 Miliar

Manfaat itu, kata dia, mulai dari penggantian seluruh biaya pengobatan sampai sembuh, sesuai indikasi dokter apabila terjadi resiko kecelakaan dalam praktik kerja, hingga santunan kematian jika terjadi risiko kematian.

Imron berharap, penandatangan nota kesepakatan bersama ini dapat memberikan perlindungan kepada para mahasiswa magang dan ekosistem kampus dari risiko kerja yang dapat terjadi sewaktu-waktu.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat