unescoworldheritagesites.com

Kerja Keras, Dedikasi dan Kontribusi untuk Kemajuan Maritim Indonesia - News

kerja keras demi kemajuan maritim Indonesia

Para lulusan Perwira Transportasi Laut harus berkomitmen untuk menjaga lingkungan laut, mengurangi dampak negatif dan mendukung pelayaran yang berkelanjutan dengan mengutamakan pratik ramah lingkungan, menjadi teladan dan menciptakan perubahan positif dalam industri maritim,

Hal itu disampaikan Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP), Djoko Sasono saat memimpin Upacara Wisuda Perwira Transportasi Laut Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Surabaya XLIX Tahun 2023, Senin (18/9/2023).

Sesuai dengan tema yang diusung pada wisuda kali ini yaitu “Pelaut Indonesia Kompeten Berkomitmen Melindungi Lingkungan Laut dan Pelayaran Berkelanjutan Menuju Indonesia Maju, Kepala BPSDMP menyampaikan bahwa dibutuhkan tekad, dedikasi, dan peran besar para lulusan perguruan tinggi matra laut di lingkungan BPSDMP dalam menjaga lingkungan laut dan mengembangkan sektor maritim Indonesia.

Baca Juga: Duta Maritim 2023: KTR Perlu Terus Diperbanyak Demi Kesehatan Lingkungan Sekitar

“Ini adalah tanggung jawab yang besar, Kalian akan menjadi tulang punggung dalam industri maritim yang semakin maju dan jadilah pahlawan lingkungan yang menjaga lingkungan laut”, tegasnya.

Kepala BPSDMP juga menyampaikan pengetahuan, keterampilan dan kompetensi yang diperoleh selama menjalani pendidikan di Poltekpel Surabaya, para lulusan harus mendedikasikan diri sepenuhnya untuk memajukan industri maritim Indonesia.

“Kalian harus menjadi pelaut yang mengutamakan praktik ramah lingkungan dalam segala aspek pekerjaan, dan secara aktif berkontribusi untuk melindungi laut. Sambutlah tantangan dan siap memimpin pelayaran Indonesia yang berkelanjutan”, tambahnya.

Baca Juga: Indonesia Ingin Tetap Menjadi Anggota Dewan IMO Untuk Perkuat Visi Poros Maritim Dunia

Dia juga mengingatkan saat ini pertumbuhan ekonomi Indonesia tumbuh diatas 5 persen dan diperkirakan india pada tahun 2045 akan menjadi 4 raksasa ekonomi dunia bersama China, Amerika dan India. Pertumbuhan ekonomi ini identik dengan kegiatan investasi dan ekspor, dimana salah satu unsur penting dalam kegiatan ekspor adalah transportasi”, ungkapnya. 

“Artinya untuk mendukung pertumbuhan ekonomi, kita mengandalkan pelaut-pelaut yang hebat dengan cara bekerja keras dan melampaui batas Anda”, jelasnya. 

Pada kesempatan yang sama, Direktur Poltekpel Surabaya, Heru Widada dalam laporannya menyampaikan bahwa para Perwira Transportasi Laut angkatan 49 tahun 2023 yang diwisuda kali ini sebanyak 233 orang yang merupakan lulusan Sarjana Terapan yang terdiri dari Teknologi Rekayasa Operasi Kapal sebanyak 43 orang, Teknologi Rekayasa Permesinan Kapal sebanyak 36 orang, Teknologi Rekayasa Kelistrikan Kapal sebanyak 27 orang dan Transportasi Laut sebanyak 86 orang dan untuk lulusan Diploma III terdiri dari Program Nautika sebanyak 10 orang, Teknika sebanyak 14 orang, dan Elektro Pelayaran sebanyak 17 orang. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat