unescoworldheritagesites.com

Tim Ekonomi - News

Dr Edy Purwo Saputro, SE, MSi, Dosen Pascasarjana di Universitas Muhammadiyah Surakarta (Ist)

Oleh: Dr Edy Purwo Saputro, SE, MSi

Tim Ekonomi dalam kabinet merupakan salah satu faktor yang penting untuk memacu kinerja pemerintahan. Setidaknya, hal ini mengacu pertimbangan semakin peliknya era global dengan segala perubahan prosedur yang ada, termasuk juga aturan main di jaman global dengan berbagai potensi peluang dan ancaman yang ada. Oleh karena itu urgensi dari pembentukan Tim Ekonomi dalam struktur kabinet tidak bisa diabaikan, termasuk juga relevansinya dengan kepentingan untuk mempertahankan optimisme pasar.

Terkait ini, tidak bisa dipungkiri bahwa komposisi siapa saja yang akan menduduki kabinet di era pemerintahan pasca Jokowi akan menjadi sorotan investor dan pelaku ekonomi dan bisnis. Argumen yang mendasari tidak bisa terlepas dari kepentingan bilateral dan juga multilateral. Bahkan, konflik sejumlah negara juga menjadi acuan untuk memetakan di semua tantangan ekonomi global di masa depan.

Indonesia sebagai bagian dari globalisasi itu sendiri pastinya tidak bisa mengelak untuk menempatkan diri dalam jajaran era global, baik itu dalam bingaki bilateral maupun di kancah multilateral. Artinya, baik kepentingan bilateral dan multilateral pastinya selalu mengacu pertimbangan yang sangat kompleks, bukanlah sekedar jangka pendek semata tapi juga jangka menengah dan pastinya juga jangka panjang.

 

Oleh karena itu, siapapun nantinya yang akan menempati pos kementerian di Tim Ekonomi seharusnya bisa untuk memberikan kepastian terhadap arah pembangunan ekonomi ke depan, setidaknya pada rentang waktu 5 tahun pemerintahan. Hal ini menjadi catatan penting terutama tuntutan investasi dan kegiatan perdagangan yang tentunya membutuhkan kepastian.

Argumen tentang kepastian pada dasarnya bukan hanya dari aspek stabilitas sospol saja tapi juga siapa yang memegang kendali dalam struktur kabinet Tim Ekonomi. Fakta ini menjadi acuan bagi investos pada khususnya dan pastinya pelaku ekonomi - bisnis pada umumnya sehingga bisa dipetakan berbagai kemungkinan yang terjadi, baik pada skala mikro maupun makro.

Betapa tidak, realitas era ekonomi global memang penuh dengan ketidakpastian sehingga antisipasi terhadap semuanya menjadi penting. Bahkan, acuan untuk mereduksi dan atau meminimalisasi ketidakpastian itu sendiri menjadi wajib bagi semua untuk memetakan langkah, strategi dan kebijakan terbaik untuk mencapai semua target kinerja yang ditetapkan.

Baca Juga: Keperilakuan Pancasila

Pencapaian target itu menjadi wajib karena akan menjadi barometer terhadap suksesnya operasional pemerintahan. Meski RAPBN dmungkinkan untuk membuat acuan sesuai arah pembangunan tetapi juga perlu mempertimbangkan siapa saja yang akan duduk di pos kementerian Tim Ekonomi. Terkait ini sejumlah prediksi mengemuka, termasuk di yakini masih akan masuknya sejumlah wajah lama dari pemerintahan sebelumnya pada pemerintahan pasca Jokowi ke depan.

Jadi, kepastian masuknya wajah-wajah lama juga mempertimbangkan sejumlah aspek, baik internal dan eksternal, selain tentunya kinerja dan prestasi dalam pemerintahan sebelumnya. Oleh karena itu, bukan tidak mungkin ini menjadi teka-teki dan tanda tanya siapa saja wajah-wajah lama yang diyakini akan bisa kembali masuk dalam struktural kementerian di Tim Ekonomi.

Pembentukan Tim Ekonomi tidak bisa mengabaikan komposisi kementerian yang akan dibentuk sebentar lagi. Oleh karena itu prediksi Tim Ekonomi jangan justru memancing sentimen negatif yaitu perilaku wait and see dari investor dan pelaku ekonomi – bisnis. Bahkan jangan sampai wait and see itu justru berubah menjadi wait and worry sebab ini akan sangat rentan terhadap kondisi makro ekonomi, apalagi fluktuasi global cenderung semakin rentan dan sensitif terhadap berbagai isu.

Baca Juga: Polemik Outing Class

Jadi, tidak ada kata terlambat untuk mencermati siapa saja yang akan masuk dalam struktur komposisi Tim Ekonomi sebab ini akan sangat menentukan arah pembangunan ekonomi di republik ini kedepannya. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat