unescoworldheritagesites.com

Dukung Pemerintah Kurangi Emisi Karbon, SidoMuncul Gunakan PLTS Atap - News

Direktur SidoMuncul Irwan Hidayat mendukung Pemerintah mengurangi emisi karbon, dengan komitmen SidoMuncul menggunakan PLTS Atap pabrik di Ungaran, Kabupaten Semarang (AG Sofyan)

 
 
: PT Industri Jamu dan Farmasi SidoMuncul Tbk mendukung pemanfaatan energi berkelanjutan yang ramah lingkungan dengan upaya mengurangi emisi karbon Dukungan tersebut dibuktikan dengan digunakannya Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Atap di Pabrik SidoMuncul, Bergas, Ungaran, Kabupaten Semarang.
 
Direktur SidoMuncul, Irwan Hidayat mengatakan pihaknya berkomitmen mendukung pemerintah untuk mengurangi emisi karbon. Komitmen ini dalam upaya mencapai peningkatan kinerja lingkungan, ekonomi, dan sosial melalui kolaborasi dalam mengelola isu-isu lingkungan dan sumber daya alam.
 
 
Hal ini, kata Irwan, karena Indonesia merupakan episentrum bagi energi baru dan terbarukan serta memiliki potensi industri hijau masa depan. 
 
"Untuk itu, komitmen SidoMuncul yang bisa kita lakukan dengan memanfaatkan energi baru terbarukan yang digunakan di kawasan pabrik di Ungaran ini. Dalam hal ini PLTS Atap," jelasnya kepada  di Kantor SidoMuncul, Cipete, Jakarta, Senin (13/6/2022).
 
Menurut Irwan, penggunaan energi baru dan terbarukan merupakan solusi yang tepat untuk mendukung terwujudnya masa depan yang rendah karbon.
 
 
"Pemanfaatan PLTS Atap, merupakan salah satu upaya SidoMuncul untuk mendukung pemanfaatan energi ramah lingkungan," jelas sociopreneur nasional ini.
 
Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Atap di Pabrik SidoMuncul yang dinyalakan sebelumnya telah disepakati tersambung on grid sebesar 1.040 kilo Watt peak (kWp) atau maksimal 15 persen dari daya tersambung SidoMuncul yaitu 6.930 kVA
Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Atap di Pabrik SidoMuncul yang dinyalakan sebelumnya telah disepakati tersambung on grid sebesar 1.040 kilo Watt peak (kWp) atau maksimal 15 persen dari daya tersambung SidoMuncul yaitu 6.930 kVA (AG Sofyan)
 
Seperti diketahui Indonesia akan merealisasikan kontribusi energi terbarukan sebesar 23% pada 2025. Ada beberapa sumber Energi Baru dan Terbarukan (EBT) yang potensial seperti matahari atau surya, air, angin, panas bumi, dan laut. Semua potensi menyumbang 442 GW. Tantangannya adalah keterbatasan jaringan, teknologi, dan pembiayaan, sehingga pembiayaan dan transfer teknologi pada transisi energi menjadi penting.
 
 
Irwan yang juga masuk deretan orang terkaya Indonesia versi Forbes ini menegaskan sangat mengamini Indonesia dalam transisi energi tidak hanya untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik dan responsif terhadap perubahan iklim, tetapi juga untuk menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan kapasitas masyarakat. 
 
Sementara itu pada Senin lalu (30/5/2022). PT PLN (Persero) bersama dengan SidoMuncul telah melakukan pemasangan dan penyalaan kWh Ekspor Impor di Pabrik SidoMuncul Jalan Soekarno Hatta Km 28, Bergas, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.
 
 
Langkah tersebut sebagai wujud komitmen PLN terhadap penyediaan energi baru terbarukan dan siap menyambut listrik dari Pembangkit Listrik Tenaga Surya Atap PT SidoMuncul.
 
Manager PLN UP3 Salatiga Arif Rohmatin bersama Factory Head SidoMuncul, Wahyu Widayani melakukan kerja sama antara PLN dengan SidoMuncul ditandai peresmian PLTS Atap pabrik
Manager PLN UP3 Salatiga Arif Rohmatin bersama Factory Head SidoMuncul, Wahyu Widayani melakukan kerja sama antara PLN dengan SidoMuncul ditandai peresmian PLTS Atap pabrik (AG Sofyan)
 
PLTS Atap yang dinyalakan sebelumnya telah disepakati tersambung on grid sebesar 1.040 kilo Watt peak (kWp) atau maksimal 15 persen dari daya tersambung SidoMuncul yaitu 6.930 kVA
 
 
Manager PLN UP3 Salatiga Arif Rohmatin yang turut hadir dalam peresmian PLTS Atap tersebut menyampaikan, penyalaan dilakukan setelah semua persyaratan teknis dan administrasi telah dipenuhi.
 
Salah satu diantaranya adalah standard operation procedure (SOP) pengoperasian PLTS yang telah disepakati bersama dari pihak PLN dan SidoMuncul untuk monitoring hariannya.
 
"Harapannya dengan adanya PLTS Atap dapat memberikan added value yang positif bagi SidoMuncul," pungkasnya.
 
 
Sedangkan, Factory Head SidoMuncul, Wahyu Widayani menyambut baik kerja sama antara PLN dengan SidoMuncul.

“Saya yang diberikan tugas dari Direksi SidoMuncul dalam acara ini menyampaikan terima kasih kepada PLN yang telah memberikan kesempatan kepada perusahaan menginisiasi pembangkit dengan memikkkmkanfaatkan energi surya,” kata Wahyu.
 
Baca Juga: 5 Ajaran Confusius Jadi Dasar Kebesaran SidoMuncul Hingga Usia 70 Tahun

Ia berharap dengan adanya PLTS Atap tersebut akan mendorong produktivitas bekerja lebih optimal dan efisiensi energi  yang lebih tinggi bagi SidoMuncul.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat