unescoworldheritagesites.com

Jaksa Agung ST Burhanuddin Ultimatum Joki yang Merusak Proses Rekrutmen CPNS Kejaksaan - News

Jaksa Agung ST Burhanuddin

: Jaksa Agung ST Burhanuddin mengultimatum keras pihak-pihak atau juga oknum yang mengganggu proses penerimaan CPNS Kejaksaan. Apabila sampai ditemukan adanya keterlibatan orang dalam atau internal Kejaksaan, maka dia bakal menurunkan  tim internal Pengawasan dan Intelijen agar proses rekrutmen berjalan dengan transparan, objektif dan jujur.

“Untuk mendapatkan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas dan unggul sebagai aparat penegak hukum (APH), tentu diperlukan rekrutmen yang benar-benar ketat namun transparan,” tutur Burhanuddin.

Rekrutmen ketat dan transparan ini dilontarkan ST Burhanuddin menyikapi proses penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kejaksaan yang telah memasuki tahap ujian tertulis.

Baca Juga: Jaksa Agung Saksikan Langsung SKB CPNS Kejaksaan Agung

Di awal tes CPNS, ternyata masih banyak ditemukan kecurangan, seperti penggunaan joki dalam pelaksanaan ujian sebagaimana diduga terjadi di Lampung sebelum akhirnya aparat Kejaksaan Tinggi (Kejati) Lampung menangkap joki tersebut.

“Saya percaya dengan penyelenggaraan penerimaan CPNS yang baik, akan menghasilkan SDM yang berkualitas baik,” ujarnya.

Pada tahun 2023 ini, jumlah ASN yang mendaftar di instansi Kejaksaan mencapai 214.207 peserta CPNS dan 1.132 peserta CPPPK dengan jumlah penerimaan CPNS yaitu 7.846 pegawai dan PPPK 249 pegawai.

Baca Juga: Kejati dan Kementan Teken MoU TAK, PPJ dan Latsar CPNS Kejaksaan

Jaksa Agung mengingatkan, masyarakat agar jangan ada yang percaya terhadap pihak yang menjanjikan bisa mengurus atau mempermudah proses rekrutmen menjadi pegawai Kejaksaan. “Kejaksaan RI membutuhkan putra-putri terbaik bangsa untuk menjadi bagian dari Korps Adhyaksa,” tegasnya.

Burhanuddin menyebutkan kuota penerimaan pegawai dengan jumlah yang banyak di tahun ini menunjukkan pemerintah menaruh kepercayaan kepada Kejaksaan RI untuk melakukan penguatan melalui penambahan personil SDM.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat